Jelang Akhir Pekan, Justin Bieber dan Alicia Keys Rilis Lagu

Menjelang akhir pekan penggemar Alicia Keys dan Justin Bieber dibuat histeris lantaran dua penyanyi itu akan segera merilis lagu teranyar mereka.
Alicia mengabarkan melalui akun Twitter miliknya bahwa dirinya akan merilis album berjudul ALICIA pada akhir pekan ini, Jumat (18/9).
"Catat tanggalnya 9.18.20," tulis Alicia sebagai keterangan unggahannya.
Pada album tersebut, wanita berusia 39 tahun ini akan merilis beberapa single seperti So Done (feat. Khalid), Love Looks Better, Perfect Way to Die, dan Good Job.
Pada hari perilisan, Alicia juga akan melakukan siaran langsung untuk menyapa para penggemarnya secara virtual.
"Hanya satu malam! Aku tidak sabar untuk bisa bernyanyi bersama kalian. Aku sangat merindukan kalian!" tulisnya dalam keterangan foto di Instagram.
Sama seperti Alicia, Justin Bieber juga akan merilis lagu kolaborasinya dengan Chance The Rapper pada Jumat (18/9).
Justin juga akan mengeluarkan video musik untuk single kolaborasi yang diberi judul Holy.
Lagu Holy juga menjadi single pertama dalam album Chances milik Justin Bieber yang memiliki musik video.
Justin juga sempat menggoda para penggemarnya dengan sebuah foto di lokasi syuting video musiknya.
"Era baru. Jumat!" tulis keterangan foto itu.
Nah, apakah Insertizen sudah siap mendengarkan lagu baru milik Alicia Keys dan Justin Bieber? Jangan lupa pantengin terus Insertlive.com untuk kabar terbaru.

Lebih Pilih Akting, Selena Gomez Hendak Pensiun dari Industri Musik
Kamis, 04 Jan 2024 20:15 WIB
Hailey Bocorkan Proyek Lagu Baru Justin Bieber
Rabu, 01 Mar 2023 21:30 WIB
Alasan Kesehatan, Justin Bieber Tunda Sisa Jadwal Tur Dunia Termasuk Indonesia
Rabu, 07 Sep 2022 10:45 WIB
Justin Bieber RIlis Video 'Holy' Kolaborasi dengan Chance The Rapper
Jumat, 18 Sep 2020 19:14 WIBTERKAIT