Rumor Meghan Markle Kembali Akting Mencuat, Netflix Buka Suara
Meghan Markle santer diberitakan akan kembali berakting usai menandatangani kontrak senilai US$100 dengan Netflix. Istri Pangeran Harry itu disebut akan memproduksi film dan serial.
Menanggapi hal itu, Co-CEO Netflix Reed Hastings pun angkat bicara. Ia mengatakan bahwa Meghan Markle nantinya akan ada di belakang layar, bukan sebagai pemeran.
"Fokus mereka sebenarnya adalah menjadi produser dan membangun kapasitas produksi. Intinya adalah mereka telah melihat dan mengembangkan ide yang bagus untuk cerita. Kami akan bekerja sama atas dasar itu," kata Reed Hastings seperti dikutip InsertLive dari CNN Indonesia.
Reed Hastings mengaku senang dengan proyek terbaru ini. Ia merasa Meghan dan Harry memiliki kepintaran yang sangat luar biasa.
Jika produksi berjalan sesuai rencana, Reed Hastings percaya diri bahwa hasilnya akan bagus. Ia yakin penonton Netflix akan terhibur.
"Kami akan membuat ragam hiburan bersama mereka. Saya rasa akan menjadi konten yang paling menyenangkan dan banyak ditonton tahun depan," tuturnya.
Sebagai informasi, Harry dan Meghan baru-baru ini terlibat dalam sejumlah film dokumenter sebelum menandatangani kontrak eksklusif dengan Netflix. Harry muncul dalam film dokumenter Paralimpiade Rising Phoenix, sementara Meghan menarasikan film dokumenter tentang satwa liar untuk Disney.