Corona Reda, Italia Siap Buka Bioskop Juni 2020

Italia, menjadi salah satu negara yang sempat menghebohkan dunia karena memiliki kasus corona tertinggi di Eropa. Hal ini membuat negara tersebut memberlakukan sistem lockdown sejak Maret lalu.
Keputusan lockdown ini berpengaruh ke sejumlah sektor bisnis, termasuk juga dunia hiburan. Banyak bisnis hiburan yang tutup, salah satunya adalah bioskop. Setelah hampir tiga bulan, Italia akan mulai melonggarkan kebijakan lockdown. Perdana Menteri Italia, Giuseppe Conte mengungkapkan akan segera membuka bioskop pada 15 Juni mendatang.
Meski demikian, ada beberapa hal yang harus diperhatikan terkait tersebut. Pihak bioskop harus memperhatikan upaya-upaya pembatasan sosial seperti membatasi tempat duduk, mengatur sistem penempatan, dan menjual tiket melalui internet sehingga mengurangi kontak fisik.
Conte sebut, pemerintah harus berani bertaruh untuk membuka perekonomian secara perlahan untuk menghindari kehancuran yang berkepanjangan karena pandemi corona.
"Kita menghadapi resiko yang sudah diperhitungkan dengan pemahaman kurva penyakit ini kemungkinan meningkat lagi. Namun, kita harus menerimanya. Jika tidak, kita tidak akan bisa bangkit lagi," ujarnya.
Ia kemudian kembali menegaskan bawah pemerintah tahu apa resiko besar di balik kembali membuka sektor perekonomian di saat vaksin COVID-19 yang masih belum ditemukan.
"Namun, kita tidak bisa terus begini. Kita bisa berakhir dengan kehancuran ekonomi dan struktur sosial," ujarnya.

Ennio Morricone, Komposer Legendaris Meninggal di Usia 91 Tahun
Selasa, 07 Jul 2020 09:19 WIB
Ribuan Musisi Desak Pemerintah Inggris Bantu Industri Musik
Minggu, 05 Jul 2020 20:30 WIB
Pandemi Corona Buat Aktor Pierce Brosnan Kehilangan Dua Sahabat
Senin, 15 Jun 2020 23:36 WIB
Mimpi Asmara Abigail Ingin Main Film Produksi Italia
Sabtu, 09 Nov 2019 14:57 WIB
Pamer Pergi ke Italia Sendiri, Luna Maya: Nggak Ada Max Soalnya...
Senin, 12 May 2025 08:30 WIB
Fakta-fakta Lake Como Danau di Italia Tempat Amanda Rawles Dilamar Kekasih
Senin, 19 Aug 2024 15:45 WIB
Suara Emas Aurellie Kacaribu Raih Juara Kompetisi Nyanyi di Italia
Kamis, 18 Jul 2024 18:30 WIBTERKAIT