Home Film & Musik Berita Film dan Musik
Oscar 2020

'Little Women' Sabet Piala Oscar Lewat Best Costume Design

Agustin Dwi Anandawati | Insertlive
Senin, 10 Feb 2020 09:15 WIB
Foto: imdb.
Jakarta, Insertlive - Film drama Little Women berhasil membawa pulang piala Oscar 2020 dalam kategori Best Costume Design. Kostume yang dikenakan para pemain Little Women sendiri dirancang oleh desainer asal Inggris, Jacqueline Durran.


Kostum yang dikenakan para pemain Little Women sendiri bertemakan klasik di sekitar tahun 1860an setelah Perang Saudara Amerika Serikat.

Selain Best Costume Design, Little Women sendiri juga masuk ke dalam kategori teratas ajang Oscar 2020 yaitu, Best Picture. Selain itu Little Women juga masuk ke dalam Best Actress, Supporting Actress, Original Score, dan Adapted Screenplay.


Little Women bawa pulang piala Oscar 2020 dan mengalahkan Irishman, Jojo Rabit, Joker, dan Once Upen a Time... in Hollywood.

Film ini sendiri dibintangi oleh Saoirse Ronan, Emma Watson, Florence Pugh, dan Eliza Scanlen. Little Women digarap oleh sutradara Greta Gerwig, diproduseri oleh Amy Pascal, Denise Di Novi, dan Robin Swicord.

(agn/agn)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Oscar 2020
Daftar Lengkap Pemenang Oscar 2020
Senin, 10 Feb 2020 11:45 WIB
Oscar 2020
'Bombshell' Sabet Oscar untuk Makeup and Hairstyling
Senin, 10 Feb 2020 10:32 WIB
Oscar 2020
'1917' Raih Oscar untuk Best Cinematography
Senin, 10 Feb 2020 10:05 WIB
Tonton Live Streaming Oscar 2020
Senin, 10 Feb 2020 07:24 WIB
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK