Isi Sountrack Film Eggnoid, Buat Nidji Kompak Kembali
Kamis, 28 Nov 2019 22:37 WIB
Nidji/Foto: Aulia Syah Majid
Penggarapan lagu bertajuk Cinta dan Portal Waktu itu pun membawa berkah tersendiri bagi Nidji. Pasalnya, para personelnya yang belakangan sibuk dengan urusan masing-masing bisa kembali kompak.
"Salah satu yang positif bagi kita, di sini kita kembali duduk bareng bikin lagu, brain storming. Itu yang sempet hilang dari Nidji," ujar Ubay saat ditemui di Plaza Senayan, Kamis (28/11).
Seperti diketahui, Randy Danista sebagai keyboard juga sempat disibukkan dengan project filmnya Warkop DKI Reborn 3.
"Karena dua single sebelumnya kebetulan lagu udah jadi, jadi tinggal rekaman. Randy juga masih syuting film, udah tau kan jadi siapa," sambungnya.
Mereka kembali bisa duduk bersama untuk memikirkan penggarapan lagu untuk film yang diangkat dari Webtoon itu. Ditambah lagi mereka memang bekerja sama dengan sutradara Angga Dwimas Sasongko saat membuat video klip.
"Pas di Eggnoid ini semua kembali regroup, diskusi lagu, musiknya gimana, aransemennya gimana. Justru itu yang emang kita tunggu. Nidji duduk bareng dan berkomunikasi," tukas Ubay.
VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Reaksi Randy Danistha usai Giring Diisukan Bakal Gabung Lagi di Nidji
Selasa, 02 Apr 2024 15:30 WIB
Intip 4 Band Top Indonesia Putuskan Vakum seperti NOAH
Jumat, 05 Jan 2024 10:41 WIB
Suarakan Pendapat, Iwan Fals & Ubay Nidji Rilis 'Aji Mumpung'
Rabu, 08 Apr 2020 15:21 WIB
Keluar dari Nidji, Giring Ganesha Siap Bersolo Karier?
Minggu, 23 Jun 2019 13:36 WIB
Vokalis Baru, Nidji Siap Ramaikan Kembali Musik Indonesia
Rabu, 06 Feb 2019 18:38 WIB
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK