Home Film & Musik Berita Film dan Musik

Bahagianya Linda Hamilton Main Film Lagi Bareng Arnold Schwarzenegger

Daisy Weku | Insertlive
Senin, 21 Oct 2019 12:29 WIB
Linda Hamilton saat hadiri junket film Terminator: Dark Fate di Korea (Foto: Daisy Weku)
Jakarta, Insertlive - Pemeran utama dalam film Terminator: Dark Fate Linda Hamilton sangat bahagia dapat kembali beradu akting dengan sahabatnya, Arnold Schwarzenegger.

Menurut Linda, dengan seringnya mereka bekerja bersama dengan Arnold, ia merasa sangat mudah untuk beradaptasi. Ia sangat senang dapat bermain film dengan Arnold.

Para pemain dan sutradara film Terminator: Dark Fate./ Foto: Daisy Weku



"Ini adalah momen fantastik bagiku sebagai Sarah, bisa beradu akting dengannya. Jika di lokasi syuting, aku tidak pernah sebahagia ini." ucap Linda Hamilton saat konferensi pers film Terminator: Dark Fate, di Korea Selatan, Senin (21/10).

Linda menambahkan, saat dirinya bertemu dengan Arnold di lokasi syuting hal itu menambah semangat bagi dirinya. Ia langsung berubah 100 persen menjadi Sarah Connor, karakternya dalam film Terminator: Dark Fate. 


Hanya saja, Linda mengungkapkan bahwa di luar urusan pekerjaan sangat sulit untuk bertemu mantan Gubernur California tersebut.

Sekadar informasi, acara konferensi pers dan Gala Premiere film Terminator: Dark Fate ini digelar di Korea Selatan. Insert mendapat kesempatan untuk menghadiri junket film tersebut. Film Terminator: Dark Fate yang disutradarai Tim Miller ini akan diputar serentak di seluruh dunia pada 30 Oktober 2019 mendatang.



(nap/fik)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK