Penulis Angkat Bicara Kematian Black Widow di Avengers: Endgame
Senin, 06 May 2019 18:20 WIB
Black Widow Avengers Endgame/Foto: Instagram/avengers
Seperti yang sudah diketahui, sejak awal Steve Rogers sudah lebih dahulu mengatakan 'Whatever it takes' dan apapun risikonya, mereka akan menempuh jalan untuk mengalahkan Thanos. Dan hal itulah yang dilakukan Natasha Romanoff atau Black Widow.
Scarlett Johansson sebagai Black Widow |
Ia rela mati dalam perjalanan ke Vormir bersama Hawkeye untuk mendapatkan salah satu Infinity Stone, Soul Stone. Hal ini jugalah yang membuat Tony Stark harus nekat menjentikkan jarinya di akhir peperangan melawan Thanos.
Meski kedunya gugur dalam serangan balik tersebut, kematian Tony lebih di ekspose ketimbang kematian Black Widow. Terkait hal tersebut, dua penulis skenario Avengers: Endgame pun buka suara dan membeberkan alasannya.
"Romanoff datang dari latar belakang yang sangat kejam, mengerikan, dengan pikiran yang dikendalikan. Jadi ketika dia sampai di Vormir dan dia memiliki kesempatan untuk mendapatkan kembali keluarganya, itu adalah hal yang akan dia tukar," ungkap Stephen McFeely.
Christopher Markus juga mengungkap alasan Tony mendapat pemakaman sementara Black Widow tidak. "Itu sebagian karena figur Tony yang sangat besar sedangkan gugurnya Natasha menjadi sebuah sandi. Pertanyaan terbesar tentang ini adalah ada yang disinggung Thor saat para Avengers berduka di dermaga (di tengah film). 'Kita memiliki Infinity Stone. Mengapa kita tidak membawanya kembali'," ungkap Markus.
Hal ini pun masih menjadi misteri. Terlebih lagi, pemeran Black Widow (Scarlett Johansson) diketahui memperpanjang kontraknya bersama Disney. Apakah misteri ini akan berlanjut di Marvel Cinematic Universe selanjutnya?
VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Kejutan Scarlett Johansson Umumkan Pensiun dari Marvel
Senin, 24 Apr 2023 14:30 WIB
Scarlett Johansson Harus Berpisah dengan Karakter Black Widow
Rabu, 30 Jun 2021 18:18 WIB
Cerita Seru Scarlett Johansson Jelang Perilisan 'Black Widow'
Sabtu, 19 Jun 2021 15:04 WIB
Imbas Virus Corona, Film 'Black Widow' Tunda Jadwal Rilis
Rabu, 18 Mar 2020 15:09 WIB
Marvel Resmi Rilis Trailer Black Widow
Senin, 09 Mar 2020 22:15 WIB
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK