Demi Cinta pada Ayang, Gadis Ini Rela Suntikkan Darah Pacar yang Positif HIV
Gadis berusia 15 tahun asal India diduga memiliki cara aneh demi membuktikan cintanya kepada sang kekasih.
Namun, cara aneh tersebut justru dinilai gila dan di luar nalar karena sang gadis berani menyuntikkan darah kekasihnya ke dalam tubuhnya.
Bukan darah sembarangan, pasalnya sang kekasih rupanya memiliki penyakit menular HIV.
Melansir dari Oddity Central, gadis remaja dari Assam, India itu rela menyuntikkan tubuhnya dengan darah sang kekasih demi menunjukkan rasa cintanya.
Gadis yang tak disebutkan namanya itu disebutkan telah menjalin asmara selama tiga tahun.
Perkenalan keduanya berawal dari Facebook hingga akhirnya bertemu dan memutuskan untuk memadu asmara.
Dikatakan pula bahwa kekasih sang gadis telah berkali-kali mencoba mengajak kawin lari tetapi selalu digagalkan oleh orang tuanya.
Kali ini, sang gadis memilih untuk menyuntikkan tubuhnya dengan darah sang kekasih yang positif HIV agar bisa hidup bersama.
Sementara itu, pihak kepolisian telah menahan kekasih dari gadis tersebut.
Orang tua sang gadis juga telah membuat laporan terhadap sang pria.
Saat ini, sang gadis masih berada dalam pantauan sang dokter dan kemungkinan harus minum obat selama sisa hidupnya demi mencegah virus HIV yang bisa menghancurkan sistem kekebalan tubuhnya.
(dis/dis)