Istri Minta Peluk Mantan Kekasih di Pernikahan, Suami Tersenyum Pasrah

YOA | Insertlive
Jumat, 22 Jan 2021 11:33 WIB
Mayang Kumay Istri Minta Peluk Mantan Kekasih di Pernikahan, Suami Tersenyum Pasrah (Foto: TikTok/ @mayangkumay)
Jakarta, Insertlive -

Kehadiran mantan kekasih biasanya sangat dihindari pasangan yang melangsungkan pernikahan. Bahkan, ada yang sengaja tak mengundang mantan agar tak terjadi kesalahpahaman.

Akan tetapi kali ini berbeda. Terlihat dari wanita bernama Mayang di akun TikTok-nya, ia justru terlihat sangat antusias melihat mantan kekasih datang ke pernikahannya.

Mayang tersenyum lebar ketika sang mantan datang menghampirinya di kursi pelaminan. Ia bahkan ingin memeluk sang mantan untuk terakhir kalinya.

ADVERTISEMENT

Ekspresi yang diperlihatkan mempelai pria sangat terkejut. Pada akhirnya ia memperbolehkan karena sang istri telah meminta izin padanya.

Usai momen pelukan itu terjadi, suami Mayang lalu menerima jabat tangan dan pelukan hangat dari mantan kekasih sang istri.

"well netizen yg terhormat semua bebas berpendapat dipersilahkan," tulis akun @mayangkumay.

Mayang KumayMayang Kumay/ Foto: TikTok/ @mayangkumay

Beragam reaksi dari netizen justru sangat negatif. Banyak yang menyayangkan sikap Mayang tersebut.

"Kalo gw jadi suaminya, ga masalah sih asalkan izin dulu. Karna cowonya mau terliht berwibaya. Yang salah itu kenapa izin buat hal yang seharusnya ga boleh?," tulis salah satu netizen.


"Sampe geleng2 kepala suaminya! sakit ati woy," balas netizen lain.

"Liat di video ini pertama kali ekspresi suaminya ketawa, giliran istrinya minta izin langsung kek yaudah pasrah gitu," timpal yang lain.

Hingga kini, video tersebut viral di TikTok dan sudah disaksikan sebanyak 4 juta kali lebih.

[Gambas:Video Insertlive]



(yoa/fik)
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER