Viral Suami Bongkar Perselingkuhan Istri pada Acara 6 Bulanan Kehamilan

arm | Insertlive
Kamis, 05 Nov 2020 13:12 WIB
Ilustrasi wanita hamil Viral Suami Bongkar Perselingkuhan Istri di Acara 6 Bulanan Kehamilan/Foto: Freepik
Jakarta, Insertlive -

Momen baby shower atau lebih akrab dengan sebutan 6 bulanan atauĀ 7 bulanan di Indonesia merupakan sebuah pesta kecil yang digelar untuk menyambut kelahiran sang jabang bayi.

Namun siapa sangka pada momen bahagia itu seorang pria membongkar aib sang istri di hadapan tamu yang hadir.

Dalam video yang viral di laman media sosial, seorang pria asal Spanyol menjelaskan bahwa bayi yang dikandung sang istri bukanlah darah dagingnya.

ADVERTISEMENT

"Ini pengacara saya. Kami memiliki dokumen di sini. Kalian semua tahu bahwa istri saya mengandung seorang anak laki-laki. Dengar, saya memiliki tes kehamilan. Kalian tahu saya akan menjadi ayah, tapi tahukah Anda, kalian melewatkan detail penting," ucap sang pria di hadapan para tamu.

Ia pun menunjukkan sebuah bukti bahwa sang istri telah hamil enam bulan, padahal wanita itu mengaku baru hamil empat bulan.

"Ini adalah bukti bahwa dia tidak hamil empat bulan tapi ternyata enam bulan," tambahnya.

Sang wanita pun mulai merasa gelisah dan membujuk sang suami untuk mendiskusikan persoalan ini di tempat lain.




Namun, pengacara pria itu mengambil alih dan membeberkanĀ fakta video mesum sang wanita dengan pria selingkuhannya.

Lebih nahas, pria selingkuhan wanita itu juga hadir di acara baby shower tersebut.

"Itu bukan anak saya, pesta ini untuk dua orang ini," ungkap si suami sambil menunjuk selingkuhan sang istri.

Mengetahui perselingkuhannya terbongkar, pria selingkuhan itu hanya bisa tertunduk malu. Sang suami wanita itu pun segera pergi meninggalkan lokasi acara.

Para tamu yang merasa kesal akhirnya mengusir sang pria selingkuhan, bahkan ada seroang wanita yang geram dan melemparkan kue pada pria tersebut.

[Gambas:Video Insertlive]



(arm/syf)
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER