Danang Kecam Aksi Pelaku Bully yang Dorong Bocah Penjual Gorengan

Kejadian perundungan atau bullying yang dilakukan oleh sekelompok muda di Makassar terhadap bocah berusia 12 tahun penjual gorengan membuat banyak pihak mengecam aksi tersebut.
Salah satunya adalah Danang. Ia mengatakan kejadian miris tersebut dapat membuat dampak yang sangat besar bagi psikis sang anak yang menjadi korban perundungan.
"Ini hal yang sangat miris apalagi aku sering melakukan kampanye stop bullying. Kejadian tersebut kan dampaknya banyak ya apalagi dampak ke psikologis si anak yang buat dia merasa tertekan," ujar Danang ditemui di Studio Trans TV, Jakarta, Senin (18/5).
![]() |
Mengetahui pelaku perundungan telah ditangkap pihak kepolisian. Danang mengaku lega dan meminta pihak kepolisian untuk menindak tegas aksi perundungan tersebut.
"Iya memang sudah ditangkap ya sama pihak kepolisian dan saya berharap polisi tak menyepelekan hal-hal ini karena banyak sekali dampak kejadian seperti ini yang ke hal negatif seperti bunuh diri," tuturnya.
Danang menegaskan bahwa seluruh pihak harus membangun kesadaran diri bahwa perlakuan perundungan tersebut adalah hal yang negatif dan tak patut untuk ditiru.
"Saya minta banyak pihak untuk membangun kesadaran bahwa bully atau perundungan itu adalah hal negatif dan tak pantas untuk ditiru. Sebelum melakukan itu, coba dipikirkan dulu kalau kita yang merasakannya. Jangan sampai hal-hal itu terjadi pada kita atau orang-orang yang kita sayangi," tutupnya.
TERKAIT