Dibully karena Bermata Satu, Hijaber Ini Bangkit demi Raih Cita-cita
Jumat, 24 Apr 2020 07:44 WIB
Siti Nurhikmah Razian/Foto: Instagram Lego
Oleh karena itu ia sering dibully dan mendapat ejekan dari orang-orang sekitarnya. Hal itu pun membuatnya menjadi sedih dan rendah diri.
Namun, hijaber yang diketahui bernama Siti Nurhikmah Razian ini menjadi viral setelah berhasil mengalahkan ketakutan dalam dirinya dan tampil penuh percaya diri.
Ia mengunggah foto dirinya hasil berdandan di laman Twitter sambil memegang dagu.
"More confident with my selfie-skill right now so heyyyo i dah pandai buat muka garang belum," cuit Hikmah yang telah disukai lebih dari 25 ribu pengguna.
Wanita berusia 22 tahun yang sempat disebut sebagai Dajjal ini mengaku dirinya bisa bangkit setelah membulatkan tekad demi mengapai cita-citanya menjadi seorang guru.
"Saya sangat suka dan bercita-cita menjadi guru. Kalau saya mau mengajar orang untuk menjadi lebih baik, saya sendiri harusnya berubah untuk menjadi contoh yang baik," cerita Hikmah seperti dikutip dari mStar.
Ia menceritakan soal kondisi mata sebelah kirinya yang tak berfungsi sejak lahir. Namun ia bersyukur karena mata yang sataunya masih berfungsi dengan normal.
"Saya pernah dibully waktu tingkat tiga dengan teman-teman mengambil buku saya. Mereka menggambar Dajjal karena saya ada mata sebelah mata saja. Memang sedih sampai menangis karena diejek Dajjal. Tapi, saya bersyukur karena lebih banyak yang mendukung saya daripada menghina," kenang Hikmah.
Meskipun sering mendapat hinaan dan perundungan, Hikmah tak ingin membalas dendam. Namun ia berterima kasih karena berkat perlakuan keras itu memupuk rasa percaya dirinya.
"Tapi bagi saya, kalau seseorang buat kita sedih, kita jangan benci dia, sebaliknya berterima kasih kepada dia karena membuat kita menjadi lebih kuat. Karena keyakinan dan kekuatan ini jugalah menjadikan saya lebih percaya pada diri sendiri," pungkas Hikmah.
(arm/arm)
VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Hijaber Indonesia Nikahi Pria Turki, Wajah Sang Anak Bikin Syok
Selasa, 05 Jan 2021 09:24 WIB
Nabi Isa Trending karena Penampakan Ini, Netter Mau Tobat Jemaah
Senin, 07 Sep 2020 13:28 WIB
Pilu, Tangisan 3 Anak Kembar Ini Tak Bisa Bangunkan Jenazah Sang Ibu
Rabu, 04 Dec 2019 15:05 WIB
Pasangan 18 Tahun Rayakan Anniversary hingga Undang Keluarga
Kamis, 31 Oct 2019 21:45 WIB
Tiga Orang Sesumbar Kecelakaan Tragis, Netizen: Omongan adalah Doa
Selasa, 10 Sep 2019 09:30 WIB
FOTO TERKAIT
POPULER
RA Kartini Award 2025
Dewi Aryani Suzana Jadi Visionary Leader, Bawa Inovasi Keselamatan Publik
DETIKNETWORK