Home Viral Berita Viral

Terkuak, Ini Sejarah Mengejutkan di Balik Tiang Berputar Tukang Cukur

arm | Insertlive
Kamis, 17 Oct 2019 16:36 WIB
Tiang di depan Barber Shop (Foto: pinterest)
Jakarta, Insertlive - Setiap tempat cukur atau barber shop pasti terdapat tiang berwarna putih, merah, dan biru yang bergerak melingkar di depan bangunannya. Ternyata, ada sebuah kisah kelam di balik ikon tempat cukur tersebut.

Pada zaman pertengahan, tukang cukur tak hanya bertugas memotong rambut namun juga memiliki pekerjaan sebagai tukang gigi, tukang bedah, dan tukang penyedot darah dengan lintah.

Seperti dilansir dari Worldofbuzz, penyedotan darah merupakan cara yang dinilai efektif untuk menyembuhkan segala macam penyakit di zaman tersebut. Setelah dilakukan penyedotan darah, pasien akan dibautkan kain berwarna putih untuk menghentikan darah.


Setelah selesai digunakan, kain itu akan digantungkan di depan tempat cukur untuk dikeringkan hingga tertiup angin dan berputar melilit menimbulkan variasi warna merah putih. Lama-lama kebiasaan itu menjadi trade mark untuk tempat cukur.

Namun, seiring dengan berjalannya waktu pemandangan itu nampak menjijikkan. Maka dibuatlah sebuah tiang putih yang di cat dengan warna merah dan biru sebagai pengganti kain berlumuran darah yang digantung.
Barber Shop/ Foto: pinterest

Tiang warna putih menggambarkan kain, warna merah melambangkan aliran darah dan warna biru menggambarkan urat atau pembuluh vena tempat darah disedot.

Sedangkan bulatan di atas tiang menggambarkan wadah tempat penyimpanan lintah dan bulatan di bawah adalah wadah untuk menampung darah. Tetapi saat itu model tiang masih statis, tidak berputar seperti yang sering dijumpai saat ini.

(arm/fik)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK