Home Viral Berita Viral

Ade Putra, Sosok Manusia Listrik yang Viral di Media Sosial

Regi Trie J | Insertlive
Senin, 04 Feb 2019 17:27 WIB
Ade Putra & Ibunda/Foto: Regie Trie J
Jakarta, Insertlive - Ade Putra, pelajar asal Kabupaten Muratara, Sulawesi Selatan ini sempat viral di media sosial beberapa waktu lalu. Ade disebut-sebut sebagai manusia listrik yang memiliki aliran listrik dalam tubuhnya.

Ditemui usai mengisi acara Brownies Trans TV, Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Senin (4/2), Ade menceritakan asal muasal kemampuannya tersebut. Diakui Ade, kemampuannya ini bukanlah kemampuan khusus. Ia mengatakan bahwa aliran listrik yang dihasilkan merupakan trik sulap yang sudah lama ia pelajari.

Foto: Regie Trie J
Ade Putra & Ibunda

"Ini bukan kemampuan khusus, cuma teknik sulap aja," ungkap Ade. "Bisa nyetrum dari tubuh," lanjutnya.


Saat mengetahui kemampuannya ini, respon orang-orang sekitar Ade justru ketakutan. Namun kini, karena bakatnya, ia bisa dikenal di mana-mana dan banyak orang yang ingin berfoto dengannya.

"Nggak nyangka bisa viral kemana-mana," tutur pelajar salah satu SMA di Kabupaten Muratara ini.

Viralnya Ade berawal dari seseorang yang merekam aksi sulap Ade saat menerbangkan tisu-tisu. Video itu pun ditonton oleh banyak orang hingga viral. Usai viral, Ade Putra mengaku ingin sekali bertemu Deddy Corbuzier. Baginya sosok Deddy merupakan idola dan menjadi panutannya dalam melakukan sulap.

[Gambas:Video 20detik]

(dia/ren)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK