Benarkah Satu Kali Hubungan Seks Bisa Hamil? Ini Faktanya

Kehamilan menjadi momen yang paling dinantikan dan diidamkan setiap wanita.
Merasakan kehamilan menjadi pertanda pertama kebahagiaan seorang wanita menjadi seorang ibu.
Namun, tak semua wanita justru menantikan kehamilan tersebut, terutama seseorang yang masih belum mau memiliki anak.
Hal ini pun membuat banyak wanita bertanya-tanya apakah kehamilan bisa disebabkan dalam sekali berhubungan intim.
Melansir dari berbagai situs kesehatan, pertanyaan ini membeberkan fakta bahwa berhubungan intim walau hanya sekali ternyata bisa menyebabkan kehamilan.
Meskipun hanya sekali berhubungan intim, pembuahan antara sel sperma dan telur tetap bisa menyebabkan kehamilan.
Kehamilan semakin potensial apabila hubungan intim dilakukan saat masa subur wanita. Sperma yang dihasilkan oleh pria dan masuk ke dalam vagina akan membuahi sel telur lalu menyebabkan kehamilan.
Selain itu, kemungkinan hamil juga menjadi lebih tinggi ketika seorang wanita melakukan hubungan intim tanpa alat kontrasepsi seperti kondom.
Sebagaimana diketahui bahwa penggunaan kondom bisa menghambat kehamilan karena sperma tak langsung masuk ke dalam vagina dan membuahi sel telur.
![]() |
Penggunaan kondom juga bisa mencegah risiko penyakit menular seksual.
Namun, kamu perlu tahu bahwa frekuensi masa subur setiap orang juga berbeda-beda.
Oleh karena itu para pakar menyarankan penggunaan alat kontrasepsi sebagai hal wajib apabila pasangan ingin menunda kehamilan.
(dis/syf)TERKAIT