Rayakan Hari Sepeda Dunia, Brompton Ajak Warga Bahagia Bersepeda

Hari Sepeda Sedunia atau World Bicycle Day diperingati setiap tahunnya pada tanggal 3 Juni.
Salah satu merek sepeda lipat asal Inggris, Brompton, tentunya tak ingin ketinggalan dan ikut merayakan Hari Sepeda Sedunia.
Kevin Wijaya, selaku Country Manager Brompton Bicycle Indonesia, mengajak masyarakat luas untuk merayakannya dan berharap aksi kegembiraan bersepeda tidak hanya dilakukan dalam satu hari saja.
Hal ini karena sepeda diyakini bukan hanya sebagai alat transportasi melainkan alat untuk meningkatkan kualitas hidup penggunanya dan transportasi berkelanjutan yang ramah lingkungan.
![]() |
"Momentum yang dirayakan serentak di seluruh dunia ini sekaligus menjadi momen yang tepat mengingatkan bahwa bersepeda membuat sehat baik fisik maupun mental, membuat bahagia dan juga sebagai alat transportasi berkelanjutan yang tentunya ramah lingkungan," ucap Kevin, sebagai Country Manager Brompton Bicycle Indonesia.
Kemudian ia juga menambahkan bahwa hal itu sejalan dengan tujuan Brompton yaitu, "Create Urban Freedom for Happier Lives, yang artinya Brompton ingin memberikan opsi kebebasan bagi masyarakat urban agar hidup lebih bahagia dengan beraktivitas menggunakan Brompton," jelasnya.
Menurut Kevin, para pengendara sepeda juga butuh support system dari berbagai pihak seperti komunitas, pelaku industri dan pemerintah untuk diajak berkolaborasi agar bersepeda bisa dijadikan sebagai kegiatan rutin.
Brompton pun menghadirkan support system berupa kampanye #KotaBrompton yang bertujuan agar masyarakat lebih bahagia dengan menggunakan Brompton.
![]() |
Hal tersebut karena sepeda lipat ini diciptakan sebagai commuter bike, utility bike, fun bike dan travel bike untuk menunjang aktivitas agar lebih efisien dan sehat.
Mereka meyakini bahwa saat kita mudah saat beraktivitas dan produktif maka kita pun akan menjadi lebih bahagia.
![]() |
Atas dasar itu, Brompton mengajak masyarakat membagikan momen kebahagiaan lewat platform #KotaBrompton yang dapat diunggah lewat media sosial. Kamu bisa mengikutinya dengan cara unggah foto saat bersepeda menggunakan hastag #WorldBicycleDay2022 dan #KotaBrompton dan jangan lupa mention ke akun Instagram @bromptonbicycleindonesia.
"Bagikan momen kamu saat mengendarai Brompton dengan menggunakan tagar #WorldBicycleDay2022 dan #KotaBrompton serta mention ke akun @bromptonbicycleindonesia. Jangan lupa ajak teman dan keluarga," tutup Kevin.
(naa/syf)TERKAIT