Gaun Milik Beyonce, Mariah Carey, dan Christina Aguilera Dilelang

Sejumlah gaun mewah yang menjadi bagian properti dari arsip Randi Rahm akan dilelang ke publik.
Beberapa barang yang dilelang itu adalah gaun-gaun eksklusif yang dikenakan oleh sejumlah artis ternama dunia seperti Beyonce, Mariah Carey, hingga Christina Aguilera akan masuk pelelangan bulan depan.
Acara pelelangan itu akan digelar rumah lelang Juliens pada 2-3 Desember 2020. Pelelangan tersebut akan disiarkan dari Beverly Hills dan melalui online.
Gaun yang dikenakan Beyonce saat menghadiri pesta ulang tahun ke-50 ibu negara Michelle Obama pada tahun 2014 akan dilelang mencapai US$5000 atau sekitar Rp71 juta.
Gaun Mariah Carey yang berhiaskan anggrek dari video musik 'We Belong Together' dan gaun satin hitam milik Christina Aguilera masing-masing akan dilelang hingga US$4000 atau sekitar Rp56 juta.
Selain itu masih ada banyak gaun lagi yang akan dilelang ke publik. Bagi masyarakat yang berminat untuk mengikuti pelelangan tersebut diwajibkan melakukan pendaftaran langsung di lokasi pameran atau melalui situs lelang Juliens.
Masyarakat yang tak berminat ikut lelang namun ingin menghadiri acara tersebut juga diperbolehkan hadir. Publik bisa mengunjungi pameran lelang Juliens secara gratis pada 23-27 November 2020.

Reaksi Beyonce Disebut Ngutang ke Desainer Nuri Quero
Minggu, 16 Oct 2022 15:00 WIB
Hadir di Grammy Awards, Masker Beyonce Jadi Sorotan
Rabu, 17 Mar 2021 10:40 WIB
Beyonce dan Jay-Z Tampil Serasi di Acara Roc Nation's The Brunch
Minggu, 26 Jan 2020 21:54 WIB
CL Curi Perhatian di Video Beyonce
Kamis, 09 Jan 2020 13:00 WIB
Cerita Adrie Subono soal Riders Mariah Carey, Ubah Posisi Vas Bunga Tiap Waktu
Kamis, 10 Jul 2025 17:45 WIB
Mariah Carey Ngaku Tak Percaya Konsep Waktu-Hari Ulang Tahun
Kamis, 03 Jul 2025 20:00 WIB
Konser di Texas, Beyonce Nyaris Terjatuh dari Mobil yang Tergantung
Senin, 30 Jun 2025 16:40 WIBTERKAIT