Demi Tampil Cantik, Wanita Ini Rela Hidup Hemat

Hal yang wajar bila seorang wanita mengutamakan penampilan wajah serta tubuhnya, begitu juga dengan wanita bernama Jodie Weston yang rela menghemat hidupnya demi perawatan wajah dan tubuhnya.
Melansir dari The Sun, Jodie menghabiskan biaya 16 poundsterling atau sekitar Rp305 juta setiap tahunnya. Biaya tersebut lebih mahal ketimbang biaya kontrakan Jodie di London, Inggris.
Biasanya, Jodie menghabiskan waktu di salon mulai dari blow dry, tanning, serta manikur dan pedikur. Tiap beberapa bulan sekali, Jodie akan melakukan hair extension serta perawatan pemutihan gigi serta filler bibir.
Karena perawatannya yang mahal, Jodie rela menghemat hidupnya seperti mengontrak dengan harga murah dan memilih makanan seadanya demi bisa perawatan selanjutnya.
"Aku memilih makan makanan yang bisa dihangatkan di microwave, jadi aku bisa melakukan perawatan kecantikan lainnya," ujarnya.
Dikatakan olehnya, Jodie kerap mendapatkan pujian lantaran penampilannya. Banyak pria yang naksir dengannya hingga menjadi modal investasi untuknya di masa depan.
"Aku melihat kebiasaanku merawat kecantikan sebagai investasi jangka panjang untuk karierku karena orang-orang lebih memperhatikanku," tuturnya.
"Ketika kamu berpenampilan bagus, maka orang akan memperlakukanmu berbeda dan aku selalu mendapatkan banyak perhatian dari para pria," tukasnya.

Viral Rumah dengan Pemandangan Air Terjun
Sabtu, 01 Apr 2023 20:00 WIB
Tak Tahu Malu, Pencuri Tinggalkan Pesan usai Curi Barang
Jumat, 20 Dec 2019 15:56 WIB
Dikira Bangkit dari Kubur, Pria Ini Bikin Geger Satu Kampung
Rabu, 09 Oct 2019 08:39 WIB
Akui Salah, Pengendara Menangis dan Minta Maaf ke Bripda Eka Setiawan
Selasa, 17 Sep 2019 15:15 WIB
Heboh Lafaz Allah dan Gambar Masjid Jadi Latar Tarian Seksi di Waterbomb Korea
Senin, 07 Jul 2025 23:00 WIB
Luna Maya Dipuji Ikut Tren Aura Farming saat Naik Banana Boat
Senin, 07 Jul 2025 20:00 WIB
Tak Mau Ketinggalan, Luna Maya Ikut Tren 'Aura Farming' Ala Penari Pacu Jalur
Senin, 07 Jul 2025 14:45 WIBTERKAIT