Lolos ke Senayan, Krisdayanti akan Tinggalkan Panggung Hiburan?

Agasa Putra Harcis | Insertlive
Rabu, 22 May 2019 06:03 WIB
Terpilihnya Krisdayanti sebagai anggota DPR RI Periode 2019-2024, apakah akan membuatnya meninggalkan panggung hiburan? Krisdayanti/Foto: Daaris Nurrachmah
Jakarta, Insertlive - Diva ternama Indonesia, Krisdayanti, menjadi salah satu artis yang berhasil lolos menjadi anggota DPR RI Periode 2019-2024. Ia maju sebagai caleg di Jatim V di Kota Malang, Kabupaten Malang, Kota Batu. Dengan terpilihnya KD sebagai anggota DPR, apakah ia akan meninggalkan panggung hiburan?

Ditemui di Menara 165, Jakarta Selatan, Krisdayanti mengaku menyanyi akan menjadi prioritas ketiganya usai keluarga dan pekerjaannya sebagai wakil rakyat. Istri Raul Lemos itu akan tetap menerima tawaran menyanyi jika waktu manggung bisa disesuaikan dengan jadwalnya.

KrisdayantiFoto: Agasa Putra Harcis
Krisdayanti
"Lama ya udah 27 tahun (ada di dunia hiburan) jadi kalo sekarang prioritasnya keluarga utama terus sebagai wakil rakyat nanti kalo ada tawaran nyanyi yang bisa disesuaikan waktunya," kata Krisdayanti, Selasa (21/5).

ADVERTISEMENT

Bahkan penyanyi 44 tahun itu berharap masih bisa menggelar konser di tengah kesibukannya kelak. "Mudah-mudahan sih bisa nyanyi, bisa konser," tuturnya.

IKUTI QUIZ
Meski Krisdayanti berhasil lolos menjadi anggota DPR, ada beberapa nama artis yang gagal dalam Pemilu 2019 lalu. Mereka seperti Ahmad Dhani, Manohara Odelia, hingga Sundari Soekotjo.

[Gambas:Video Insertlive]

(agn/agn)
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER