Dilamar Richard Kyle, Jessica Iskandar Merasa Beruntung

Dini Astari | Insertlive
Senin, 06 May 2019 15:39 WIB
Jessica Iskandar mengungkapkan perasaan bersyukur setelah dilamar Richard Kyle. Foto: Marianus Harmita
Jakarta, Insertlive - Jessica Iskandar sudah resmi dilamar oleh sang kekasih, Richard Kyle, di Amerika Serikat minggu lalu. Lamaran itu seolah menjadi angin segar bagi kehidupan Jedar dan sang buah hati, El Barack Alexander.



El, anak semata wayang Jedar memang diketahui kehilangan sosok ayah sejak kecil lantaran tinggal jauh dari mantan suami ibunya. Sosok Richard Kyle yang hadir di tengah-tengah mereka memberikan harapan baru untuk Jedar maupun El.

ADVERTISEMENT

"Selamat anakku dan aku!! Sekarang kita jelas ada yang sayangin dan jagain. Ada tempat berlindung, bersandar dan berkeluh kesah. Ada yang nemenin kamu ke toilet, ada yang bisa ajarin kamu apa itu lelaki," tulis Jedar.

Ia pun menuliskan doa untuk perempuan yang pernah bernasib sama dengan dirinya agar segera menemukan pujaan hati yang baru.

Dilamar Richard Kyle, Jessica Iskandar Merasa BeruntungFoto: Marianus Harmita




"Buat semua perempuan di luar sana aku juga berdoa buat kalian semoga bisa menemukan pujaan hati yang bisa menerima kita apa adanya. Amin," lanjutnya.


[Gambas:Video Insertlive]

(dia)
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER