9 Cara Menghilangkan Kutu Rambut Tanpa Obat

Zalsabila Natasya | Insertlive
Sabtu, 30 Sep 2023 17:00 WIB
Obat kutu rambut 9 Cara Menghilangkan Kutu Rambut Tanpa Obat (Foto: Getty Images/iStockphoto/kwanchaichaiudom)
Jakarta, Insertlive -

Kutu rambut merupakan parasit kecil yang memiliki enam kaki dengan ukuran tubuh kurang lebih sebesar biji wijen (2-3 milimeter).

Hewan ini hidup di kepala dan bertahan hidup dengan mengisap darah di kulit kepala. Kutu rambut juga bertelur, hewan tersebut meninggalkan telurnya di pangkal helai rambut.

Meskipun bukanlah kondisi yang serius, tetapi kutu rambut bisa menyebabkan penderitanya merasakan gatal dan tidak nyaman di bagian kepalanya. Selain itu, kutu rambut bisa mengurangi rasa percaya diri seseorang, sehingga ia merasa tidak percaya diri ketika berada di keramaian.

ADVERTISEMENT

Kondisi ini juga tidak baik apabila dibiarkan begitu saja, karena kutu rambut dapat dengan mudah menular dari satu orang ke orang lainnya.

Oleh karena itu, kutu rambut perlu dibasmi sebelum berkembang biak semakin banyak sehingga sulit untuk dihilangkan.

Bagi kalian yang ingin menghilangkan kutu rambut, berikut 9 cara untuk menghilangkan kutu rambut tanpa obat.


Minyak Kelapa

Minyak kelapa mengandung asam lemak jenuh yang bisa menghilangkan kutu di rambut panjang. Tak hanya itu, minyak kelapa juga memiliki kandungan Vitamin E yang bisa menyehatkan dan melembutkan rambut Anda.

Siapkan 2 sendok makan minyak kelapa, kemudian hangatkan sebentar. Oleskan minyak kelapa pada kulit kepala hingga merata dan pijatlah dengan lembut selama kurang lebih 15 menit. Pasang shower cap pada kepala semalaman. Setelah bangun dari tidur, keramaslah dengan menggunakan shampoo.



Minyak Jelantah

Minyak jelantah adalah minyak goreng yang telah digunakan beberapa kali. Meski berwarna gelap dan baunya tidak sedap, minyak jelantah bisa digunakan untuk membasmi kutu beserta telurnya.

Cukup oleskan minyak jelantah secara merata ke kulit kepala dan rambut. Biarkan selama 10 menit, lalu sisir rambut dengan menggunakan sisir serit untuk mengeluarkan kutu dan telurnya.


Lemon

Lemon merupakan buah dengan kandungan asam yang tinggi. Maka dari itu, lemon bisa dijadikan sebagai bahan untuk membasmi kutu rambut.

Caranya adalah potong 2 buah lemon, kemudian peras airnya. Sediakan air sebanyak 100ml, lalu campurkan kedua bahan tersebut hingga merata. Teteskan cairan tersebut pada kulit kepala, kemudian pijit-pijit selama 5 sampai 10 menit. Biarkan selama 30 sampai 40 menit, lalu keramas dengan menggunakan air hangat.


Minyak Nabati

Jika merasa tidak nyaman dengan minyak jelantah, maka opsi lainnya adalah dengan menggunakan minyak nabati. Minyak ini bisa digunakan untuk membantu menghilangkan telur kutu.

Oleskan minyak nabati pada rambut dan kulit kepala secara merata, kemudian pisahkan rambut menjadi beberapa bagian dengan menggunakan penjepit rambut. Setelah itu, sisir rambut tersebut dengan menggunakan sisir serit, lalu bersihkan rambut dan kulit kepala dengan menggunakan sampo.


Cuka dan Garam

Cara menghilangkan kutu rambut selanjutnya adalah menggunakan campuran cuka dan garam pada rambut dan kulit kepala. Pasalnya, garam bisa menyerap air dari tubuh kutu rambut sehingga membuat kutu rambut dehidrasi lalu mati secara perlahan, kemudian, cuka bisa menghilangkan telur kutu yang menempel pada rambut.


Bawang Putih

Bawang putih merupakan salah satu bumbu utama memasak di Indonesia. Bahan masakan ini terkenal karena memiliki banyak manfaat, ternyata bawang putih juga bisa untuk menghilangkan kutu rambut.

Caranya adalah siapkan 10 siung bawang putih, giling hingga halus. Siapkan 3 sendok teh air jeruk nipis, lalu campur hingga merata. Oleskan pada kulit kepala. Pakailah shower cap untuk menutup rambut yang sudsh diolesi. Biarkan selama kurang lebih sekitar 30 menit. Terakhir keramas hingga bersih.


Minyak Esensial

Minyak esensial, seperti tea tree oil, minyak kayu putih, minyak cengkeh, dan minyak mentol juga dijadikan sebagai salah satu bahan alami untuk membasmi kutu rambut dan telurnya.

Campur 4 sendok makan dengan 15 sampai 20 tetes minyak esensial. Oleskan campuran minyak tersebut ke kulit kepala dan rambut hijgga merata. Gunakan shower cap atau menutup kepala lalu diamkan selama 12 sampai 24 jam, kemudian, sisirlah rambut menggunakan sisir serit. Bersihkan kotoran rambut, kutu, dan telur yang terdapat di sisir serit dengan merendamnya dengan menggunakan air hangat. Terakhir, bersihkan sisa minyak pada rambut dan kulit kepala dengan menggunakan sampo.


Kondisioner Rambut

Cara selanjutnya adalah dengan menggunakan kondisioner.

Cuci rambut menggunakan sampo lalu bilas hingga bersih. Oleskan kondisioner secara merata pada permukaan rambut. Sisir rambut menggunakan sisir serit. Lalu, bersihkan kutu, telur, dan kotoran yang menempel pada sisir serit dengan merendamnya menggunakan air hangar. Lakukan cara ini sebanyak 2 sampai 3 kali dalam seminggu sampai kutu rambut benar-benar lenyap.


Periksa ke Dokter

Jika cara-cara tersebut tidak efektif dalam menghilangkan kutu rambut, maka sebaiknya perlu berkonsultasi dengan dokter untuk mendapat penanganan yang sesuai. Biasanya, dokter dapat meresepkan obat antiparasit seperti ivermectin, spinosad, malathion, atau permethrin untuk menghilangkan kutu rambut.

(Zalsabila Natasya/arm)
Tonton juga video berikut:
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER