Home Lifestyle Berita Royal Family

Raja Charles Akan Ulang Tahun, Pangeran Harry Hadir tanpa Meghan Markle

Insertlive | Insertlive
Minggu, 20 Aug 2023 12:00 WIB
Raja Charles Akan Ulang Tahun, Pangeran Harry Hadir tanpa Meghan Markle (Foto: Getty Images/Leon Neal)
Jakarta, Insertlive -

Raja Charles akan merayakan ulang tahunnya yang ke-74 pada 14 November 2023 mendatang. Kerajaan Inggris pun telah mempersiapkan perayaan ulang tahun Raja Charles dengan acara akbar dan mengumpulkan semua anggota keluarga.

Menurut salah satu sumber dari kerajaan, Pangeran Harry dikabarkan akan ikut hadir di acara ulang tahun Raja Charles. Namun, Duke of Sussex itu kabarnya tidak akan mengajak Meghan Markle ke perayaan ulang tahun ayahandanya itu.

Meghan Markle disebut akan tetap berada di California sementara Pangeran Harry dan putra sulungnya Archie pulang ke Inggris merayakan ulang tahun Raja Charles.


"Harry sebelumnya hadir di acara naik takhta Raja Charles tanpa Meghan, Archie, dan Lilibet. Dia bisa saja mengambil cara yang sama untuk acara ulang tahun Raja Charles bulan November," ucap Angela Levin dikutip dari GB News.

Angela Levin pun yakin jika pihak Kerajaan Inggris tetap akan mengundang Pangeran Harry dan Meghan Markle ke acara ulang tahun Raja Charles. Namun sedikit kemungkinan Meghan Markle akan hadir di acara tersebut.

Angela Levin juga menyebut Raja Charles sangat ingin bertemu dengan cucu-cucunya. Maka dari itu Pangeran Harry akan membawa putra sulungnya pulang ke Inggris.

"Harry bisa membawa Archie karena dia sudah besar, jadi dia bisa bertemu sepupunya," lanjut Angela Levin.

(kpr/kpr)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK