Wow! WhatsApp Bakal Bisa Kirim 100 Foto Sekaligus
WhastApp terus mengembangkan fitur-fitur terbaru untuk memudahkan para pengguna dalam bertukar pesan.
Selain bertukar pesan, WhatsApp juga sering digunakan sebagai sarana untuk mengirimkan foto atau gambar.
Saat ini, WhatsApp hanya membolehkan para pengguna untuk mengirimkan 30 foto dalam waktu yang bersamaan.
Tentu hal ini membuat para pengguna merasa sedikit kerepotan saat harus mengirimkan foto dalam jumlah yang banyak.
Oleh sebab itu, melansir WABetaInfo, WhatsApp tengah menguji coba fitur untuk mengirimkan foto hingga 100 sekaligus.
Baca Juga : 3 Trik Tersembunyi WhatsApp 2023 |
WhatsApp tengah melakukan uji coba kepada para pengguna yang menginstal WhatsApp beta versi terbaru.
Untuk bisa mengetahui apakah kamu termasuk salah satu pengguna dalam daftar uji coba, kamu bisa mencoba mengirimkan foto.
Jika kamu hanya bisa memilih 30 foto, berarti kamu tidak masuk dalam akun yang diuji coba oleh WhatsApp.
Kamu bisa menantikan pembaruan aplikasi dan mencoba langkah di atas lagi.
Fitur baru WhatsApp bisa kirim 100 foto secara bersamaan/ Foto: WABetaInfo |
Selain mengirimkan 100 foto sekaligus, WhatsApp tengah melakukan uji coba fitur menjadwalkan panggilan grup dan transkripsi pesan suara.
Sayangnya dua fitur tersebut belum dirilis dalam WhatsApp beta, sehingga para pengguna belum bisa mencobanya.
Fitur baru WhatsApp bisa kirim 100 foto secara bersamaan/ Foto: WABetaInfo