Big Bad Wolf Segera Digelar & Ada Diskon hingga 90% bagi Para Pecinta Buku

naa | Insertlive
Senin, 21 Nov 2022 12:45 WIB
Big Bad Wolf Books Ada 50.000 Judul Buku Baru dengan Diskon Hingga 90% Untuk Para Pecinta Buku!/: Istimewa
Jakarta, Insertlive -

Kabar bahagia untuk para pecinta buku di Jakarta bahwa Bazar Buku Internasional "Big Bad Wolf Books" (BBW) kembali digelar di Jakarta.

Lebih kurang dua tahun vakum karena pandemi Covid-19, pameran buku internasional ini hadir lagi menyapa warga Jabodetabek.

Big Bad Wolf BooksBig Bad Wolf Books/ Foto: Istimewa

Uli Silalahi, Presiden Direktur Big Bad Wolf Indonesia, menyampaikan kegembiraanya karena kampanye literasi BBW bisa kembali hadir di Jakarta. Ia juga berharap kegiatan ini bisa mempengaruhi minat baca bahkan menjadi gaya hidup seseorang.

ADVERTISEMENT

"Kami sangat senang bisa menyapa secara langsung dengan para pecinta buku di Jakarta. Kami berharap semangat membaca buku fisik bisa terus mendongkrak minat baca Indonesia bahkan menjadi bagian dari gaya hidup," ujarnya.

Sebelumnya, kampanye literasi BBW telah sukses digelar di 37 kota di 15 negara.

Rangkaian tour BBW di Indonesia sejauh ini sudah tergelar di 4 kota yaitu Surabaya, Yogyakarta, Bandung dan Semarang. Ibu Kota akan menjadi kota singgah terakhir di tahun ini.

BBW telah menyiapkan 50.000 judul buku baru dan jutaan buku internasional dari semua genre, mereka juga menawarkan diskon besar-besaran mulai dari 50% hingga 90%.

Hal yang perlu dicatat adalah para pengunjung bebas berkunjung tanpa dipungut biaya apapun alias gratis.


Bazar buku BBW ini akan digelar pada Kamis (24/11) untuk BBW Secret Sale dan Jumat (25/11) hingga Senin (5/11) untuk BBW Public Sale di Hall 9-10 ICE BSD City, Kabupaten Tangerang.

(naa/syf)
Tonton juga video berikut:
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER