Hati-hati, Salah Pilih Alas Bedak Bisa Bikin Wajah Terlihat Lebih Tua

Kebiasaan Gerakan Tubuh
Kerutan juga terbentuk karena kebiasaan gerakan wajah seseorang. Kamu yang murah senyum pasti memiliki garis halus di sekitar tepi bibir dan hidung. Lalu, kamu yang pemarah biasanya mempunyai kerutan di area dahi.
Semakin ekspresif seseorang, semakin banyak informasi kepribadian mereka terlihat melalui kerutan dan garis halus di wajah. Ini tak berarti kamu harus menjadi robot tanpa ekspresi demi kulit kencang natural.
Sebab, setiap masalah pasti ada solusinya, terutama pada zaman canggih seperti sekarang. Salah satu perawatan yang cukup mujarab mengatasi tanda-tanda penuaan adalah pengelupasan kulit.
"Partikel kulit yang tertanam jauh di dalam lipatan membuatnya tampak lebih menonjol," kata Stiles, seperti dikutip Reader’s Digest.
Pengelupasan kulit, kata Stiles, sama dengan menghilangkan sel-sel mati, kamu akan memungkinkan mengaplikasikan pensil atau bedak tabur yang lebih halus pada kelopak mata tanpa harus menekan lebih dalam ke lipatan kulit.
Alas Bedak Sesuai Warna Kulit
Warna alas bedak yang tepat dan bisa menutupi tanda penuaan tentunya yang sesuai dengan kulit, tidak terlalu gelap dan tidak terlalu terang.
Catatan yang perlu kamu ingat adalah jika undertone kulit kamu cenderung warm atau kuning, kamu harus memilih shade dengan undertone kuning yang setara. Jika undertone kamu cenderung dingin atau ungu, maka padukan dengan tone yang senada.
Memilih warna yang tepat memang sulit dan membutuhkan waktu. Kamu tentu harus melalui rangkaian percobaan, dan kesalahan.
Cara paling tepat dalam menguji warna alas bedak yang tepat adalah dengan mengaplikasikannya terlebih dulu pada pergelangan tangan.
Pergelangan tangan memiliki warna kulit yang tidak terpengaruh oleh unsur eksternal, seperti kerusakan sinar matahari.
Jika memiliki banyak waktu, kamu bisa bereksperimen mencampur warna alas bedak hingga mendapatkan nuansa warna senada kulit.
Cari Formula yang Ringan
Pilih alas bedak dengan formula yang ringan, kamu bisa mencoba alas bedak cair yang melembapkan atau satin saat kadar hormon menurun dan kulit menjadi lebih kering.
Ruby Hammer, seorang penata rias yang berbasis di New York dan Los Angeles, merekomendasikan penggunaan larutan berbahan dasar air dengan elemen penghidrasi seperti gliserin pelembab atau asam hialuronat.
Menurut para ahli majalah Allure, "Wanita yang peduli dengan lipatan dan kerutan harus menggunakan alas bedak dengan pulasan tipis tapi memberikan hasil akhir dewy dan bercahaya."
Alas bedak jenis matte yang lebih tebal biasanya memberikan hasil yang tidak kamu inginkan karena makin membuat kerutan serta garis halus terlihat nyata.
Alas bedak matte menjadikan garis-garis wajah tampak lebih menonjol.
Kamu yang ingin menyamarkan kerutan halus sebaiknya jangan memilih alas bedak jenis matte. Sebaliknya, pilihlah alasa yang berformula ringan agar penampilan riasan terlihat lebih muda dan segar.
Terakhir, jangan lupa untuk merawat kesehatan dan kecantikan kulit secara konsisten. Bagaimana pun pencegahan lebih baik daripada penyembuhan.
TERKAIT