Dianggap Fashionable Woman, Wulan Guritno Suka Bergaya Bohemian
Jumat, 13 Mar 2020 23:09 WIB
Wulan Guritno/Foto: Khumairo F
Dalam sebuah kesempatan Wulan mengaku kaget dan tak menyangka bisa dianggap fashionable woman. Ia berujar bahwa sang anak, Shaloom Syach Razadee menjadi salah satu orang yang berpengaruh dalam hal gaya.
"Jadi aku tuh emang casual aja, tapi aku harus terima kasih sama anak aku, shaloom, karena kadang i give her money (aku berikan dia uang) untuk belanja, ya belanja buat dia tapi aku juga bisa pakai, bukannya ikut dia tapi emang kesukaan kita kurang lebih sama, jadi apa yang dia pakai bisa aku pakai, tapi i have my own style (aku punya gaya sendiri), jadi thanks to Shaloom, dan senang aja diapresiasi gayaku," ungkap Wulan saat ditemui di kawasan Fatmawati, Jakarta Selatan, Jumat (13/3).
Dipilih menjadi fashionable woman, Wulan sudah mempersiapkan diri untuk tampil mempesona di acara IFA 2020. Ia bahkan sudah meminta penata gayanya untuk memilihkan pakaian yang akan dikenakan saat acara nanti.
"Karena ini acara fashion award, ya I have to be fashionable (aku harus tampil modis), begitu dikabari aku udah bilang sama stylist aku untuk mempersiapkan what to wear (apa yang dipakai), mungkin ada dress code atau temanya apa sih,supaya nggak salah kostum," ujar Wulan.
Gaya dalam berbusana tentu punya makna tersendiri bagi Wulan. Menurut Wulan fashion adalah penyataan yang mewakilkan kepribadian seseorang.
"Arti fashion buat aku itu memperlihatkan jati diri kita dan juga menjadi percaya diri, maksudnya fashion kan adalah statement akan diri kita, dengan merasa comfortable kita akan percaya diri," kata Wulan.
Tentunya Wulan juga punya sosok yang menjadi panutan dalam memakai busana. Wulan mengaku sangat jatuh cinta dengan gaya berpakaian ala bohemian.
"Well aku tuh sebenarnya casual aja, tapi aku memang senang kalau ada a touch of bohemian (sentuhan bohemian), ya mungkin kiblat aku ya kayak Ciara desainer Charlotte Olympia itu, terus Sienna Miller, dulu waktu muda suka sama Nicole Richie, ya yang gayanya gitu lah," ujar Wulan.
Namun bukan hanya Wulan Guritno yang terpilih untuk menerima penghargaan sebagai Fashionable Woman di IFA 2020. Ada 4 wanita lainnya yang juga dianggap punya gaya khas dan keren dalam berbusana.
Penasaran siapa saja sosok wanita yang dianggap Fashionable Woman? Jangan lupa saksikan kemeriahan acara Insert Fashion Award (IFA) 2020 pada 17 Maret 2020 pukul 20.00 WIB.
(ikh/ikh)
VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Daftar Lengkap Pemenang Insert Fashion Awards (IFA) 2022
Kamis, 24 Feb 2022 22:56 WIB
Saksikan Insert Fashion Awards 2022 Malam Ini
Kamis, 24 Feb 2022 17:25 WIB
Sempat Berseteru, Melly, Bubah dan Rossa Tampil Bareng di IFA 2020
Selasa, 17 Mar 2020 10:17 WIB
11 Tahun Jadi Desainer, Ini Makna Fashion untuk Hian Tjen
Minggu, 15 Mar 2020 07:32 WIB
Saksikan Streaming Insert Fashion Awards 2020 (IFA) di Sini!
Sabtu, 14 Mar 2020 11:16 WIB
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK