Tak Lagi Haram, Warga Arab Saudi Boleh Rayakan Valentine
Jumat, 14 Feb 2020 16:45 WIB
Hari Valentine di Arab Saudi (Foto: Unsplash)
Seperti dilansir Arab News, sebelumnya, toko bunga atau toko yang menjual cokelat membuka tokonya diam-diam karena mendapat larangan dan takut ditangkap kepolisian setempat.
Kini, mereka bebas untuk menjual bunga dan cokelat untuk hadiah Valentine pada tanggal 14 Februari. Para warga Arab Saudi bisa membeli bunga dan cokelat secara bebas.
Terobosan ini sendiri dilaporkan muncul pada tahun 2018 lalu. Ketika itu, mantan Presiden CPVPV Mekkah, Sheikh Ahmed Qasim Al-Ghamdi menyatakan bahwa Hari Valentine tak bertentangan dengan ajaran atau doktrin Islam.
Sheikh Ahmed menambahkan bahwa merayakan cinta bisa dilakukan oleh semua orang dan tidak terbatas pada orang-orang non-muslim saja.
Atas keputusan itu, warga Arab Saudi sekarang bisa dengan bebas membeli hadiah-hadiah seperti bunga, balon-balon dan bahkan boneka beruang yang bertemakan Hari Valentine untuk orang-orang tercinta mereka.
(yoa/fik)
VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
3 Perawatan Wajah di Rumah agar Glowing saat Kencan di Hari Valentine
Senin, 12 Feb 2024 21:50 WIB
Rayakan Valentine, Offset Beri Hadiah 6 Tas Chanel untuk Cardi B
Kamis, 17 Feb 2022 13:10 WIB
Fuji Kebanjiran Kado Valentine Mewah, Ada Sepatu Rp14 Juta
Senin, 14 Feb 2022 20:09 WIB
Jelang Hari Valentine, Meghan Markle Beri Pesan Ini untuk Kaum Jomblo
Jumat, 11 Feb 2022 17:00 WIB
4 Zodiak yang Rayakan Valentine Sangat Romantis di 2021
Senin, 15 Feb 2021 09:00 WIB
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK