Jajal Dunia Bisnis, Marsha Aruan Dapat Dukungan El Rumi
Marsha Aruan mulai masuki dunia bisnis (Foto: Agasa Harcis)
Artis Marsha Aruan tengah mencoba peruntungan di dunia bisnis. Ia baru saja meluncurkan sebuah produk lip tint terbarunya. Ketertarikannya di dunia bisnis memang sudah terlihat, apalagi Marsha saat ini sedang menempuh kuliah jurusan manajemen bisnis.
Soal bisnisnya tersebut, Marsha mengaku telah banyak belajar beberapa hal mulai dari pembuatan produk sampai dengan pemasarannya.
"Lebih ke pasarnya sih, terus gimana cara promosinya, terus kira-kira kalau jual ini di Indonesia apakah akan laku, terus gimana bikin produk yang bagus tapi murah," ujar Marsha saat ditemui di Senayan, Jakarta Selatan, Kamis (19/9).
Soal pengalaman, kekasih El Rumi itu mengaku kalau dirinya memang belum mempunyai banyak pengalaman jatuh bangun. "Sejauh ini sih belum ada, dan aku belum ngerasain sampe terpuruk atau rugi banget," ungkapnya.
Marsha Aruan/ Foto: Agasa Harcis |
Marsha juga mendapat dukungan dari orang-orang terdekat terkait keputusannya mencoba dunia bisnis itu. "Semua orang terdekat support aku, apapun yang aku pilih dan selalu mendukung dalam doa dan semuanya," katanya.
Tak terkecuali dari kekasihnya, El Rumi, yang disebut selalu mendukung langkahnya. "Enggak apa-apa, dia mah dukung aja," ujar Marsha Aruan.
(aca/fik)
-
marsha aruan
Marsha Aruan
Selengkapnya - bisnis artis
-
el rumi
El Rumi Cukur Rambut dan Kumis, Netizen Curiga karena Marsha Aruan
Senin, 05 Oct 2020 23:00 WIB
Bikin Syok, Ini Putra Ahmad Dhani & Maia Estianty atau Lee Min Ho?
Senin, 05 Oct 2020 19:46 WIB
Mencicipi Ayam Super Pedas yang Bikin Mata Melek
Rabu, 27 Nov 2019 15:44 WIB
Cinta Lingkungan, Marsha Aruan Gunakan Sedotan Stainless
Rabu, 06 Feb 2019 20:12 WIB
Terpopuler: DJ Panda soal Erika Carlina-Bravy Vs El Rumi Ketahuan Like IG Marsha Aruan
Jumat, 14 Nov 2025 16:15 WIB
01:19
El Rumi Bungkam Ditanya soal Like Foto-Unfollow IG Marsha Aruan
Jumat, 14 Nov 2025 12:00 WIB
Terpopuler: Curhatan Hidup Atalia Praratya hingga Pandji Pragiwaksono Bahas Adat Toraja
Jumat, 14 Nov 2025 07:00 WIBTERKAIT
Marsha Aruan/ Foto: Agasa Harcis