Demi Mirip Idola, Pria Ini Kecanduan Oplas hingga Rp1,5 Miliar
nap |
Insertlive
Jakarta
-
Bukan hanya wanita, operasi plastik juga sudah menjadi hal yang biasa dilakukan oleh pria. Seperti salah satunya adalah seorang pria asal Inggris yang bernama Oli London.
Ia rela merogoh kocek hingga Rp1,5 miliar untuk operasi plastik hanya demi mirip sang idola, Park Jimin BTS.
Untuk mewujudkan cita-citanya itu, Oli London melakukan operasi di bagian hidung, rahang, mata dan implan pipi.
Tapi ternyata semua operasi yang sudah dilakukan tak dapat menghasilkan wajah yang mirip Jimin. Hal itu sulit untuk diwujudkan karena perbedaan ras yang dimiliki oleh Oli dan Jimin.
Alhasil pihak dokter pun menyerah untuk kembali melakukan operasi pada Oli. Meski begitu, dalam sebuah wawancara Oli mengaku jika ia merasa telah mirip dengan orang Korea Selatan pada umumnya.
"Aku terlihat seperti orang Korea Selatan." ucap Oli setelah melakukan operasi plastik.
(nap/agn)
Ia rela merogoh kocek hingga Rp1,5 miliar untuk operasi plastik hanya demi mirip sang idola, Park Jimin BTS.
Advertisement
Untuk mewujudkan cita-citanya itu, Oli London melakukan operasi di bagian hidung, rahang, mata dan implan pipi.
Baca Juga : Wajah Aneh Selebriti Usai Operasi Plastik |
Alhasil pihak dokter pun menyerah untuk kembali melakukan operasi pada Oli. Meski begitu, dalam sebuah wawancara Oli mengaku jika ia merasa telah mirip dengan orang Korea Selatan pada umumnya.
"Aku terlihat seperti orang Korea Selatan." ucap Oli setelah melakukan operasi plastik.
(nap/agn)