Kucing Peliharaan Uya Kuya Raih Penghargaan Internasional
Daaris Nurrachmah |
Insertlive
Jakarta
-
Bukan hanya sekadar memelihara, Uya Kuya berhasil membawa kucing-kucing peliharaannya meraih penghargaan hingga ke ajang Internasional.
Dua kucing Uya Kuya yang bernama Putri Purnama Bulan dan Bhinneka Derry berhasil mendapatkan tiga penghargaan di ajang International Division Award yang diadakan The Cat Fanciers' Association di Singapura.
"Tahun ini ada dua kucing tapi dapet tiga penghargaan jadi ada satu kucing yang dapet dua penghargaan sekaligus," ucap Uya Kuya di Studio Trans TV, Jakarta Selatan, Rabu (21/8).
"Jadi ada Bulan dia dapet untuk kucing kitten nomor 9 peringkatnya, terus Derry juga dapet Best Breed Winner jadi itu kucing American Short Hair terbaik se Asia Pasifik," ceritanya.
Peraihan penghargaan ini ternyata bukanlah menjadi yang pertama kalinya. Uya sendiri memiliki hingga 50 ekor kucing yang sudah pernah mengikuti berbgai kontes kucing kelas dunia.
"50 ekor lebih yang dapet award itu ganti-gantian, jadi tahun depannya masih bisa ikutan lagi atau nanti gantian sama kucing lain," tutup Uya Kuya.
(agn/fik)
Kucing Uya Kuya/ Foto: Uya Kuya |
Advertisement
"Tahun ini ada dua kucing tapi dapet tiga penghargaan jadi ada satu kucing yang dapet dua penghargaan sekaligus," ucap Uya Kuya di Studio Trans TV, Jakarta Selatan, Rabu (21/8).
"Jadi ada Bulan dia dapet untuk kucing kitten nomor 9 peringkatnya, terus Derry juga dapet Best Breed Winner jadi itu kucing American Short Hair terbaik se Asia Pasifik," ceritanya.
Peraihan penghargaan ini ternyata bukanlah menjadi yang pertama kalinya. Uya sendiri memiliki hingga 50 ekor kucing yang sudah pernah mengikuti berbgai kontes kucing kelas dunia.
"50 ekor lebih yang dapet award itu ganti-gantian, jadi tahun depannya masih bisa ikutan lagi atau nanti gantian sama kucing lain," tutup Uya Kuya.
(agn/fik)
Kucing Uya Kuya/ Foto: Uya Kuya