Home Korea Berita Drama Korea

Jadi Viral, Kim Woo Bin Ungkap Adegan Parodi The Glory di Drakor Baru Nyaris Dihapus

Arundati Swastika | Insertlive
Kamis, 16 Oct 2025 13:45 WIB
Jadi Viral, Kim Woo Bin Ungkap Adegan Parodi The Glory di Drakor Baru Nyaris Dihapus/Foto: Instagram @____kimwoobin
Jakarta, Insertlive -

Aktor Kim Woo Bin baru-baru ini membicarakan tentang adegan parodi The Glory dalam drama terbarunya, Genie, Make A Wish yang menjadi viral di media sosial. Namun, ternyata adegan yang menjadi viral tersebut nyaris dihapus.

Penggemar drakor sebelumnya dihebohkan dengan kemunculan parodi adegan dari drama lain, yakni The Glory dan The Heirs dalam Genie, Make A Wish. Munculnya parodi adegan ikonik dari dua drama itu pun menuai sorotan fans.

Pada salah satu adegan dalam Genie, Make A Wish, Kim Woo Bin meniru gaya dan dialog ikonik karakter Moon Dong Eun yang diperankan Song Hye Kyo dalam The Glory, membuat banyak penonton tertawa karena aksinya yang totalitas.


Song Hye Kyo diketahui tampil sebagai kameo dalam Genie, Make A Wish sehingga membuat adegan parodi tersebut semakin menuai sorotan.

Meski kini menjadi viral, terungkap bahwa adegan parodi itu nyaris dihapus. Lewat wawancara dengan iMBC Entertainment beberapa waktu lalu, Kim Woo Bin merasa adegan tersebut sangat lucu ketika pertama kali membacanya dalam naskah.

"Proses syutingnya sangat menyenangkan. Saat pertama kali membaca naskah, adegan itu terasa sangat lucu. Rasanya hanya penulis Kim Eun Sook yang bisa menulis adegan itu," tutur Kim Woo Bin, dikutip Rabu (15/10).

Kim Woo Bin mengungkapkan bahwa pada naskah awal, adegan tersebut hanya tertulis 'OST tiba-tiba berubah, lalu Genie muncul dengan pakaian Moon Dong Eun, bertepuk tangan lalu pergi'. Namun, di versi revisi berikutnya, adegan itu ternyata dihapus.

Aktor itu kemudian langsung menanyakan pada penulis Kim Eun Sook soal adegan tersebut yang dihapus. Terungkap bahwa Kim Eun Sook sempat mengira Kim Woo Bin tak akan melakukan adegan itu, tapi sang aktor meyakinkan bahwa ia telah menyiapkan dialog untuk adegan tersebut.

"Aku bilang bahwa aku justru sudah menyiapkan dialog untuk adegan itu. Kami akhirnya syuting dan penulis Kim pun menyemangatiku," kata Kim Woo Bin.

Genie, Make A Wish menjadi salah satu drama populer di Netflix yang telah tayang sejak 3 Oktober 2025. Meski menuai sejumlah kontroversi, drakor yang dibintangi Kim Woo Bin dan Bae Suzy ini tetap berhasil menarik perhatian banyak pecinta drakor.

(asw/fik)
VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT


FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK