Sosok Ryu Da In, Pacar Asli Lee Chae Min 'Bon Appetit, Your Majesty'

Aktor Lee Chae Min semakin dikenal luas setelah membintangi Bon Appetit, Your Majesty bersama Yoona SNDS. Chemistry Lee Chae Min dan Yoona di drama ini berhasil bikin penonton gagal move on.
Di kehidupan nyatanya, Lee Chae Min pribadi sudah mempunyai pacar. Dia adalah Ryu Da In yang juga artis Korea Selatan.
Lee Chae Min dan Ryu Da In pertama kali mengumumkan hubungan asmaranya pada Maret 2024. Hubungan mereka dikonfirmasi oleh GOLDMEDALIST yang kala itu menjadi agensi Lee Chae Min.
"Lee Chae Min dan Ryu Da In awalnya memulai hubungan mereka sebagai kolega dan sekarang mulai saling mengenal satu sama lain dengan perasaan positif. Kami dengan hormat meminta dukungan hangat kalian," kata GOLDMEDALIST.
Keduanya saling mengenal saat syuting Crash Course in Romance yang tayang pada Maret 2023.
Sosok Ryu Da In
![]() |
Ryu Da In merupakan aktris kelahiran Busan, 29 September 2000. Sebelum menjadi artis, ia menempuh pendidikan di Yeonseo Elementary School, Isabelle Junior High School, dan Isabelle High School.
Ryu Da In melakukan debut aktingnya lewat drama 18 Again (2020) di bawah agensi ANDMARQ. Setelah itu, Ryu Da In menjadi pemeran pendukung dalam Crash Course in Romance yang juga dibintangi Lee Chae Min.
Ia kemudian mendapatkan peran utama dalam drama Pyramid Game (2024). Pada Juni 2025, Ryu Da In tidak memperpanjang kontraknya dengan ANDMARQ, dan bergabung dengan agesi Alien Company.
(KHS/dis)

Berkah 'Bon Appetit, Your Majesty', Lee Chae Min Dapat Puluhan Tawaran Naskah
Minggu, 28 Sep 2025 09:30 WIB
Muat Adegan Ciuman Yoona dan Lee Chae Min, Segini Rating 'Bon Appetit, Your Majesty'
Senin, 01 Sep 2025 21:45 WIB
Resmi Pacaran, Lee Chae Min & Ryu Da In Pernah Main Bareng di Drakor Ini
Rabu, 27 Mar 2024 21:45 WIB
Cinlok, Lee Chae Min & Ryu Da In Umumkan Pacaran
Senin, 25 Mar 2024 20:15 WIB

Reaksi Lee Chae Min Lihat Adegan Ciuman di Bon Appetit, Your Majesty Jadi Sorotan
Rabu, 01 Oct 2025 11:45 WIB
Makin Populer, Lee Chae Min Tetap Romantis dengan Ryu Da In
Rabu, 01 Oct 2025 12:00 WIB
Tamat dengan Rating Tinggi, Ini Penjelasan Ending Drakor Bon Appetit Your Majesty
Selasa, 30 Sep 2025 20:45 WIBTERKAIT