Ahn Hyo Seop Dapat Tawaran Bintangi Drama Romcom Baru
Ahn Hyo Seop Dapat Tawaran Bintangi Drama Romcom Baru/Foto: dok. Instagram @imhyoseop
Aktor Ahn Hyo Seop mendapatkan tawaran untuk membintangi drama komedi romantis baru.
Pada Senin (17/3), dilaporkan bahwa Ahn Hyo Seop mendapat tawaran untuk membintangi drama berjudul Solded Out Again Today Too (judul sementara).
Kabar itu pun telah dibenarkan oleh The Present Company selaku agensi. Mereka menyebut aktor 29 tahun itu tengah meninjau penawaran untuk bermain di drama tersebut.
"Solded Out Again Today Too adalah proyek yang sedang ia (Ahn Hyo Seop) tinjau," pernyataan dari agensi melansir Soompi.
Drama ini mengikuti kisah dua orang yang menuangkan hati mereka ke dalam pekerjaannya masing-masing. Mereka memiliki ruang hampa yang besar di dalam hatinya karena luka di masa lalu. Saat bertemu, mereka pun mulai memperbaiki bekas luka tersebut dan mulai jatuh cinta.
Ahn Hyo Seop mendapat tawaran untuk memerankan karakter Matthew Lee, seorang petani misterius yang terjerat dalam hubungan romantis dengan Dan Ye Jin.
Solded Out Again Today Too disutradarai oleh Ahn Jong Yeon yang sebelumnya menggarap Seoul Busters. Sementara penulis skenario dipegang oleh Jin Seung Hee. Drama ini rencananya akan tayang pada 2026 mendatang.
Sementara itu Ahn Hyo Seop sedang mempersiapkan diri untuk merilis layar lebar pertamanya yang berjudul Omniscient Reader. Film ini akan perdana tayang pada Juli 2025 mendatang.
(agn/KHS)
Ahn Hyo Seop Kembali Fan Meeting di Jakarta, Ini Jadwalnya
Kamis, 15 May 2025 21:01 WIB
Ahn Hyo Seop Akan Segera Bintangi Drama Korea 'Office Blind Dare'
Kamis, 10 Jun 2021 16:52 WIB
Kim Yoo Jung Terima Tawaran Bintangi Drama Terbaru bareng Ahn Hyo Seop
Jumat, 11 Dec 2020 13:55 WIB
Perut Rata & Kekar Dokter Tampan di Drama Dr.Romantic 2 Bikin Salah Fokus
Sabtu, 15 Feb 2020 07:54 WIB
Ji Chang Wook Adu Akting dengan Aktris Jepang Imada Mio di Drama Romantis Baru
Kamis, 13 Nov 2025 20:45 WIB
Episode Perdana Drakor Dynamite Kiss Raih Rating Menjanjikan
Kamis, 13 Nov 2025 19:45 WIB
Drakor 'Typhoon Family' dan 'The Dream Life of Mr. Kim' Catat Rating Tertinggi
Kamis, 13 Nov 2025 15:45 WIBTERKAIT