Hwang In Yeop Kembali Gelar Fan Meeting di Jakarta, Segini Harga Tiketnya
Hwang In Yeop Kembali Gelar Fan Meeting di Jakarta, Segini Harga Tiketnya/Foto: Viu
Aktor Hwang In Yeop kembali menggelar acara fan meeting di Indonesia. Kali ini, aktor Family by Choice tersebut bakal mampir ke Jakarta pada tahun depan.
Fan meeting bertajuk 2024-25 HWANG IN YOUP FAN MEETING TOUR [IN LOVE] in Jakarta ini didukung oleh Viu Scream Date dan akan berlangsung pada Sabtu, 15 Februari 2025, pukul 19.00 WIB di Kasablanka Hall, Jakarta.
Ada tiga kategori tiket yang dijual untuk fan meeting kali ini. Tiket Diamond dibanderol dengan harga Rp2.950.000. Tiket Gold tersedia dengan harga Rp2.350.000, sedangkan tiket Silver dibanderol dengan harga Rp1.800.000.
Penggemar pun sudah bisa membeli tiket fan meeting ini mulai Jumat (20/12) melalui situs resmi penjualan.
fan meeting Hwang In Yeop/ Foto: Viu |
Hwang In Yeop merupakan aktor kelahiran 19 Januari 1991. Hwang In Yeop dikenal publik berkat perannya dalam drama berjudul Why, Freshman, 18 Again, dan True Beauty.
Baru-baru ini, Hwang In Yeop juga menuai sorotan setelah membintangi drama Family by Choice yang mendapat rating cukup tinggi sepanjang penayangannya.
Hyeri dan Hwang In Yeop Jadi Kru Televisi di Drama Baru 'From Me To You'
Kamis, 25 Sep 2025 14:45 WIB
Dijamin Seksi, Hwang In Yeop Bocorkan Karakter di Drama Korea 'Dear X'
Minggu, 16 Feb 2025 21:00 WIB
Jadi CEO, Hwang In Yeop Dirikan Agensi Sendiri
Kamis, 28 Dec 2023 17:00 WIB
Hwang In Yeop Bakal Fan Meeting di Indonesia, Cek Infonya!
Rabu, 11 May 2022 10:42 WIB
TERKAIT
fan meeting Hwang In Yeop/ Foto: Viu