Home Korea Berita Drama Korea

Pose Mesra Jung Ryeo Won dan Wi Ha Joon di Poster Drama 'Midnight Romance In Hagwon'

Dini Astari | Insertlive
Jumat, 19 Apr 2024 22:15 WIB
Pose Mesra Jung Ryeo Won dan Wi Ha Joon di Poster Drama 'Midnight Romance In Hagwon'/Foto: tvN Drama
Jakarta, Insertlive -

Drama Korea terbaru Midnight Romance in Hagwon merilis poster terbaru yang menampilkan dua pemeran utama mereka, Jung Ryeo Won dan Wi Ha Joon.

Ada total dua poster yang dirilis. Pertama, menampilkan Jung Ryeo Won dan Wi Ha Joon berjalan berdampingan selepas bekerja.

Saat Jung Ryeo Won menikmati suasana jalanan pulang, Wi Ha Joon justru menatapnya dengan tatapan kelembutan.


Midnight Romance in Hagwon/ Foto: tvN Drama

Di poster lainnya, Jung Ryeo Won dan Wi Ha Joon menikmati waktu berduaan di hagwon (akademi dalam bahasa Korea) di mana lampu dimatikan dan semua orang telah pergi.

Keduanya duduk berdekatan, bersandar satu sama lain seolah hendak berciuman.

Midnight Romance in Hagwon/ Foto: tvN Drama

Drama Midnight Romance in Hagwon berlatar belakang Daechi, sebuah lingkungan yang terkenal sebagai pusat pendidikan swasta di Korea.

Plotnya berpusat pada seorang instruktur yang tanpa kenal lelah membantu seorang siswa bernama Lee Joon Ho (Wi Ha Joon) untuk diterima di universitas bergengsi.

Dalam takdir yang berubah, Lee Joon Ho kembali ke akademi sebagai instruktur pemula setelah mengundurkan diri dari sebuah perusahaan besar.

Ia memutuskan menjadi pengajar karena terpaku pada cinta pertamanya, guru akademinya, Seo Hye Jin (Jung Ryeo Won).

Drama ini mulai tayang pada 11 Mei 2024 menggantikan drama Queen of Tears.

(dia/fik)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK