SM Entertainment Bongkar Rencana Comeback dan Konser Sepanjang 2024
SM Entertainment Bongkar Rencana Comeback dan Konser Sepanjang 2024/Foto: dok. SM Entertainment
Agensi asal Korea Selatan SM Entertainment membagikan detail rencana comeback dan konser para artisnya sepanjang tahun 2024.
Pada Kamis (8/2), SM Entertainment membagikan rencananya untuk tahun ini di bawah SM 3.0.
Pada Januari lalu SM telah mengungkapkan soal album baru RIIZE, Minho SHINee dan unit terbaru Super Junior L.S.S.
SM juga tengah mempersiapkan aktivitas solo Ten NCT dan comeback dari Taeyeong NCT lewat album solo keduanya.
NCT WISH juga siap debut pada tahun ini dan telah dinantikan para penggemarnya di seluruh dunia.
Selanjutnya ada Wendy Red Velvet yang akan comeback solo dengan merilis mini album keduanya.
Pada Maret mendatang, NCT Dream akan membagikan daftar lagu pada mini album barunya.
SM Entertainment juga sudah menyiapkan banyak konser yang dimulai dari fan-con pertama Minho, tur dunia ketiga NCT 127, tur Asia TVXQ, dan konser solo Key.
Pada bulan ini, akan berlangsung tur Asia Super Junior L.S.S, konser pertama Taeyeon, fan-con pertama Ten di Asia, SMTOWN Live 2024 yang akan digelar di Tokyo Dome ke 2- dan tur SHINee di Jepang.
Sementara pada Maret mendatang, Taemin akan mengadakan konser solo di Jepang.
Agensi itu juga akan mengungkapkan lineup bertabur bintang untuk paruh kedua tahun ini. Pada momen itu aespa juga akan hadir lewat album penuh pertamanya.
SM juga berencana merilis single BoA, mini album Suho EXO, single Hyoyeon Girl's Generation dan proyek solo Doyoung NCT. Selain itu SHINee, Red Velvet, dan WayV juga akan merilis mini album.
SM Entertainment juga mengatakan nævis, artis virtual yang berkaitan dengan aespa akan melakukan debut.
Melansir Soompi, agensi Korea Selatan itu juga akn mengadakan konser baru dari NCT Dream dan aespa yang sukses menggelar tur dunia pada tahun lalu.
(agn/agn)- sm entertainment
- aespa
-
super junior
Super Junior
Selengkapnya
Fans Korea Khawatir, aespa Diduga Prioritaskan Promosi di Amerika Serikat
Selasa, 09 Sep 2025 18:15 WIB
Ningning aespa Sebut Cara SM Rekrut Trainee bak 'Penipuan', Ada Apa?
Kamis, 30 May 2024 21:30 WIB
aespa Disebut Jadi Kunci Sukses SM Entertainment di Masa Depan, Ini Alasannya
Minggu, 14 Aug 2022 18:30 WIB
Siap Go International, aespa Gabung dengan Agensi di Amerika
Jumat, 23 Jul 2021 16:42 WIB
8 Idol K-Pop 'Maknae' dengan Bakat Luar Biasa, Umur Bukan Penghalang untuk Berkarya
Selasa, 11 Nov 2025 16:00 WIB
Heechul Super Junior Curhat Tubuhnya Menciut Usai Kecelakaan
Selasa, 04 Nov 2025 15:15 WIB
Trainee Boy Group Baru SM Entertainment Curi Perhatian Fans Lewat Proyek WOW!
Senin, 06 Oct 2025 13:45 WIBTERKAIT