Jung Hae In Dikabarkan Siap Bintangi Drama Komedi Romantis Baru
Jung Hae In Dikabarkan Bintangi Drama Komedi Romantis Baru/Foto: dok. Instagram @holyhaein
Aktor asal Korea Selatan Jung Hae In dikabarkan akan membintangi drama terbaru.
Media setempat menyebut Jung Hae In mendapatkan tawaran untuk bermain di drama komedi romantis Fling and Shopping (judul sementara).
Atas kabar tersebut, FNC Entertainment agensi Jung Hae In langsung memberikan pernyataannya.
Mereka menyebut pria 35 tahun itu telah menerima tawaran casting dan sedang mempertimbangkan untuk membintangi drama Fling and Shopping.
"Jung Hae In menerima tawaran casting dari tim produksi drama baru Fling and Shopping. Ini adalah salah satu proyek yang sedang dia pertimbangkan," penjelasan dari FNC Entertainment mengutip Soompi.
Drama ini menceritakan tentang kehidupan seorang CEO dari perusahaan kosmetik. Ia selalu bertikai dan bertengkar tanpa henti dengan pembawa acara belanja rumah terkemuka.
Meski begitu, keduanya memiliki sisi masa lalu yang kelam hingga kerap menangis di malam hari.
Jung Hae In dilirik untuk memerankan karakter sang CEO yang bernama Lee Hae Seok. Sosoknya dikenal sebagai pria cerdas dan selalu unggul di sekolahnya.
Sebelumnya, Jung Hae In telah menyelesaikan drama DP musim kedua dan drama Disney+ Connect pada 2022 lalu.
Pada akhir 2021, Jung Hae In juga beradu akting dengan idol Jisoo BLACKPINK lewat drama Snowdrop.
Jung So Min Siap Adu Akting dengan Jung Hae In di Drama Baru
Jumat, 01 Dec 2023 10:00 WIB
Jung Hae In Dilirik Bintangi Drama Baru 'Mom's Friend's Son'
Jumat, 03 Nov 2023 20:00 WIB
Rayakan 10 Tahun Debut, Jung Hae In Tak Pernah Istirahat Lebih dari Sebulan
Minggu, 17 Sep 2023 18:30 WIB
Sinopsis D.P. Season 2, Kembalinya Jung Hae In Berburu Tentara Kabur
Rabu, 05 Jul 2023 19:45 WIB
Adu Rating 3 Drama Korea Komedi Romantis yang Tayang Akhir Pekan Ini
Minggu, 16 Nov 2025 19:59 WIB
Ikut Masuk Dunia Hiburan di Usia 63 Tahun, Paras Ibunda Han Hyo Joo Jadi Sorotan
Minggu, 16 Nov 2025 18:00 WIB
03:13
Cerita Unik! Ini 3 Drama Korea dengan Rating Tinggi Sepanjang 2025
Minggu, 16 Nov 2025 14:00 WIBTERKAIT