Jungkook BTS Bicara soal Kebiasaan Mabuk Saat Siaran Langsung

Insertlive | Insertlive
Rabu, 26 Jul 2023 08:00 WIB
Jungkook BTS Jungkook BTS Bicara soal Kebiasaan Mabuk Saat Siaran Langsung (Foto: Instagram)
Jakarta, Insertlive -

Jungkook BTS belum lama ini melakukan siaran langsung untuk menyapa para penggemarnya melalui Weverse.

Dalam siaran langsungnya, Jungkook mengucapkan terima kasih kepada berbagai pihak yang mendukung debut solonya.

Ia juga mengatakan hal-hal yang ingin ia sampaikan kepada para penggemarnya, termasuk tentang kebiasannya siaran langsung dalam keadaan mabuk.

ADVERTISEMENT

"Aku mabuk, jadi mari kita bicarakan ini. Bahkan, jika aku tidak mabuk, aku akan mengatakan hal yang sama," kata Jungkook dalam siaran langsung, mengutip dari AllKpop.

Jungkook berujar bahwa banyak warganet yang kerap mengomentari kebiasannya siaran dalam keadaan mabuk.

Namun, pelantun Seven itu menilai mabuk saat siaran langsung bukanlah hal yang salah.

"Aku rasa orang-orang akan menonton ini secara langsung dan mengatakan 'Jungkook sedang minum dan melakukan siaran lagi'. Lantas apa? Apakah kalian tidak minum? Apakah kalian tidak mengatakan ini atau itu setelah minum? Obrolan saja," lanjutnya.

Jungkook kemudian membahas tentang rasa syukurnya terhadap orang-orang yang selalu memberikan dukungan dan kata-kata manis untuknya.


Anggota termuda BTS ini mengaku ingin menjaga orang-orang yang baik dalam hidupnya.

"Aku juga mengatakan ini dalam sebuah wawancara. Aku ingin menjaga orang-orang yang mencintaiku dan mengatakan hal-hal baik padaku," lanjutnya.

"Aku akan terus menjalani hidupku seperti ini, jadi tidak perlu khawatir," pungkasnya.

Sementara itu, Jungkook baru saja melakukan debut solonya dengan merilis lagu bertajuk Seven pada 14 Juli 2023 lalu.

Dalam kurun waktu kurang dari dua pekan, Seven telah berhasil memuncaki Billboard Hot 100.

Video klip Seven di YouTube juga sudah menembus 100 juta views.

(KHS/KHS)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER