Na In Woo Gabung Kim Ji Eun Bintangi Drama Kriminal Misteri

Na In Woo telah mendapatkan konfirmasi untuk membintangi drama baru beraliran kriminal misteri.
Na In Woo akan beradu akting dengan Kim Ji Eun, Kwon Yool, dan Lee Kyu Han dalam drama produksi ENA TV bertajuk I Have Waited a Long Time for You.
I Have Waited a Long Time for You merupakan drama kriminal yang berkisah tentang detektif Oh Jin Sung yang bekerja untuk membalaskan dendam adiknya.
Na In Woo akan memerankan karakter Oh Jin Sung, detektif di Kepolisian Woojin. Ia merupakan sosok yang sibuk melakukan hal-hal yang bahkan tidak diminta.
Oh Jin Sung dipindahkan ke tim Investigasi Khusus untuk kasus pembunuhan berantai dan memulai penyelidikan dengan Ko Young Joo (Kim Ji Eun) dan Cha Young Woon (Kwon Yool).
![]() |
Sebelumnya, Kim Ji Eun telah dipastikan menjadi pemeran utama wanita bernama Ko Young Joo.
Ko Young Joo adalah teman Oh Jin Sung, seorang wanita berprinsip yang percaya bahwa ketidakadilan harus mendapat hukuman.
Sutradara Han Chul Soo dan penulis Kwon Min Soo dari Graceful Family akan bekerja sama dalam proyek ini sekaligus menandai reuni sutradara Han Chul Soo dan Kim Ji Eun setelah bekerja sama dalam Again My Life.
I Have Waited a Long Time for You telah menyelesaikan proses syuting. Kini, mereka tengah bersiap untuk mengerjakan post-production.
I Have Waited a Long Time for You akan tayang perdana pada 26 July 2023 mendatang.
(KHS/and)
Drama Korea 'Motel California' Cetak Rating Tertinggi Pribadi
Sabtu, 01 Feb 2025 20:30 WIB
Lee Se Young dan Na In Woo Jadi Pemeran Utama di Drama Romantis Baru
Kamis, 13 Jun 2024 16:50 WIB
Na In Woo, Park Min Young dan Lee Yi Kyung Dikabarkan Bakal Main Drama Bareng
Rabu, 08 Mar 2023 19:15 WIB
Fix! Na In Woo Siap Ramaikan '1 Night, 2 Days' Jadi Member Tetap
Selasa, 25 Jan 2022 11:55 WIB
5 Drama Korea Paling Banyak Ditonton di Netflix Minggu Keempat Juni 2025
Kamis, 03 Jul 2025 11:00 WIB
Punya Karier Cemerlang di Korea, Deretan Artis Ini Ternyata Berkewarganegaraan Asing
Rabu, 02 Jul 2025 15:00 WIB
Yuna ITZY Debut Akting lewat 'Miss Undercover Boss', Adu Peran dengan Park Shin Hye
Selasa, 01 Jul 2025 17:45 WIBTERKAIT