Home Korea Berita Drama Korea

Lee Dong Wook dan Kim Hye Joon Fix Bintang Drama 'The Killer's Shopping Mall'

Dini Astari | Insertlive
Selasa, 02 May 2023 21:30 WIB
Lee Dong Wook dan Kim Hye Joon Fix Bintang Drama 'The Killer's Shopping Mall'/Foto: Berbagai sumber
Jakarta, Insertlive -

Lee Dong Wook dan Kim Hye Joon dipastikan membintangi drama The Killer's Shopping Mall, yang merupakan spin-off dari drama The Killer's Shopping List.

Disney+ pada Selasa (2/5) mengungkapkan jajaran pemeran untuk drama tersebut di mana Lee Dong Wook dan Kim Hye Joon akan menjadi pemeran utama.

The Killer's Shopping Mall diangkat dari novel penulis Kang Ji Young yang mengikuti kisah seorang karakter yang tinggal bersama pamannya, yang menjalankan pusat perbelanjaan, setelah orang tuanya meninggal.


Namun, dia harus menghadapi fakta di balik kematian mendadak sang paman.

Lee Dong Wook berperan sebagai paman Jung Jin, yang diam-diam menjalankan pusat perbelanjaan yang mencurigakan dan merawat keponakannya yang kehilangan orang tuanya.

Kim Hye Joon berperan sebagai keponakannya, Jung Ji An, yang kehilangan orang tuanya dan tumbuh dewasa di bawah pengawasan pamannya yang luar biasa.

Sementara itu, Park Ji Bin telah lebih dulu dikonfirmasi membintangi The Killer's Shopping Mall.

Park Ji Bin sebelumnya membintangi drama The Killer's Shopping List sebagai Saeng Sun, karyawan MS Mart yang bertanggung jawab atas makanan laut.

Meski dikonfirmasi, belum diketahui peran apa yang akan Park Ji Bin mainkan dalam drama The Killer's Shopping Mall atau soal kesinambungan dengan peran sebelumnya.

(dia/dia)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK