Lama Dinanti, Jisoo BLACKPINK Akhirnya Siap Debut Solo

Setelah lama dinanti, idol asal Korea Selatan Jisoo BLACKPINK akhirnya siap melakukan debut solonya.
Kabar Jisoo debut solo ini disampaikan langsung oleh agensinya YG Entertainment.
Mereka merilis pernyataan resmi dan menyebut anggota tertua di BLACKPINK itu tengah melalukan proses syuting musik video terbarunya di luar negeri.
Namun, pihak agensi tidak bisa memberikan informasi secara detail lokasi Jisoo akan melakukan syuting musik video solonya.
"Video musik untuk lagu solo Jisoo sedang syuting di luar negeri untuk semua lokasi (syuting) dengan kerahasiaan yang ketat," pernyataan dari agensi
YG Entertainment menambahkan biaya proyek solo pemain drama Snowdrop itu menjadi yang paling mahal dibandingkan musik video BLACKPINK yang pernah dibuat.
"Ini patut diantisipasi karena kami menginvestasikan biaya produksi tertinggi dari semua video BLACKPINK hingga saat ini," lanjut agensi mengutip Soompi.
Jisoo akan menjadi personel BLACKPINK terakhir yang melakukan debut solo.
Sebelumnya YG Entertainment telah melakukan debut solo untuk Jennie lewat lagu Solo, Rose dengan merilis On The Ground pada 2021 dan Lisa yang debut solo lewat lagu Money.
(agn/and)-
jisoo blackpink
Jisoo BLACKPINK
Selengkapnya - blackpink
- kpop

Bakal Rilis Mini Album, Jisoo BLACKPINK Siap Comeback
Selasa, 28 Jan 2025 12:30 WIB
Jisoo BLACKPINK Tertawakan Rumor Soal Jadi Penampil Utama di EMPIRE MUSIC FEST 2025
Rabu, 18 Dec 2024 19:45 WIB
Jisoo BLACKPINK Lanjut Karier Solo di Bawah Agensi Sang Kakak
Selasa, 02 Jan 2024 15:45 WIB
2 Fakta Baru Menarik dari Jisoo BLACKPINK
Kamis, 15 Sep 2022 19:45 WIBTERKAIT