Siap-siap Bertemu Song Joong Ki di Jakarta Bulan Depan, Catat Tanggalnya!
Siap-siap Bertemu Song Joong Ki di Jakarta Bulan Depan, Catat Tanggalnya!/Foto: Instagram @hi_songjoongki
Song Joong Ki bakal mengunjungi Indonesia untuk acara meet and greet dengan penggemar pada 26 November mendatang.
Acara ini diselenggarakan brand skincare milik Feliciya Angelista, di mana Song Joong Ki merupakan salah satu brand ambassador-nya.
"Kalau yang tadinya cuma bisa liat gambarnya aja yang wara wiri di sekitaran Jakarta, di SCARLETT Beautyverse sini kamu jadi bisa beneran ketemu sama @hi_songjoongki oppa bukan cuman sekedar halu, tapi nyata bisa ketemu!" tulis akun @scarlett_whitening, Minggu (30/10).
Song Joong Ki akan menyapa penggemarnya di Tanah Air secara langsung di Central Park Mall. Acara ini disebut tidak dipungut biaya alias gratis.
Sementara itu, Song Joong Ki tengah mempersiapkan drama Korea terbarunya bertajuk Reborn Rich.
Dalam drama bergenre misteri fantasi itu, Song Joong Ki sebagai Yoon Hyun Woo, sekretaris setia keluarga chaebol.
Ketika meninggal karena dijebak kasus penggelapan oleh keluarga yang telah dia layani dengan setia, dia terlahir kembali sebagai putra bungsu keluarga Jin Do Joon.
Ia kemudian berencana untuk mengambil alih perusahaan untuk membalas dendam.
Drama Reborn Rich tayang perdana pada 18 November mendatang. Selain Song Joong Ki, drama ini juga dibintangi Lee Sung Min, Shin Hyun Been, dan Tiffany SNSD.
Drama 'Reborn Rich' Bikin Song Joong Ki Teringat Masa Lalu
Kamis, 08 Dec 2022 09:10 WIB
Drama Korea 'Reborn Rich' Tak Tayang Malam Ini, Kenapa?
Jumat, 02 Dec 2022 18:15 WIB
The Power of Song Joong Ki, Drama 'Reborn Rich' Tayang di Banyak Platform
Rabu, 09 Nov 2022 17:00 WIB
Bocoran Karakter Song Joong Ki di Cuplikan Terbaru Drama 'Reborn Rich'
Jumat, 28 Oct 2022 14:25 WIB
Ji Chang Wook Adu Akting dengan Aktris Jepang Imada Mio di Drama Romantis Baru
Kamis, 13 Nov 2025 20:45 WIB
Episode Perdana Drakor Dynamite Kiss Raih Rating Menjanjikan
Kamis, 13 Nov 2025 19:45 WIB
Drakor 'Typhoon Family' dan 'The Dream Life of Mr. Kim' Catat Rating Tertinggi
Kamis, 13 Nov 2025 15:45 WIBTERKAIT