Alasan Fans Rahasiakan Joshua SEVENTEEN yang Rayakan Chuseok di Filipina
Para penggemar SEVENTEEN di Filipina memilih merahasiakan kehadiran Joshua di negaranya demi menjaga privasinya.
Sebagaimana diketahui, Joshua tampak bersama ibunya di area komersial kelas atas di Taguig City di Bonifacio Global City (BGC).
Joshua juga tampak menghadiri sebuah rumah hantu di kawasan kelas atas tersebut.
Melansir dari Koreaboo, Joshua dan ibunya tampak menikmati waktu bersama selama di Filipina.
Keduanya juga ikut merayakan perayaan Chuseok.
Alih-alih mengunggah Joshua dan ibunya di Filipina, para penggemar SEVENTEEN rupanya bersatu untuk merahasiakan hal tersebut demi privasi sang artis.
"Kami berbicara dengan Joshua sekitar pukul 2-3 pagi pada 3 hari yang lalu. Kami masih tidak pecaya kalau kami hanya menikmati waktu berpesta dan itu benar-benar nyata. Kami menyimpan kabar ini sangat lama dan sulit bagi kami untuk tidak mengunggahnya karena kami ingin Joshua menikmati waktu bersama dengan ibunya," kata seorang peggemar.
"Joshua ada di Manila 3 hari yang lalu tapi para fans tidak mengunggah apa pun demi menghormati privasinya. Seorang fans bahkan meminta tanda tangan dan izin ke Joshua untuk bisa mengunggah fotonya," sambung penggemar lain.
"Bayangkan Joshua ada di Manila selama 3 hari tapi tidak ada foto maupun video yang beredar di internet. Joshua menikmati waktunya dengan damai bersama keluarga. Fans SEVENTEEN yang terbaik sebagai fandom," tandas lainnya.
(dis/and)