Bintang K-R&B DPR Adakan Konser di Indonesia Desember Mendatang

NAP | Insertlive
Senin, 08 Aug 2022 21:40 WIB
Dream Perfect Regime
Jakarta, Insertlive -

Kabar gembira untuk pecinta bintang K-R&B di Indonesia. Setelah sebelumnya dimanjakan oleh Epik High, kini Dream Perfect Regime atau DPR akan konser di Indonesia.

Seperti yang diketahui, Dream Perfect Regime atau biasa dikenal dengan DPR adalah label musik dan video independen multi-genre yang dibentuk pada akhir tahun 2015.

Label bintang K-R&B ini berisi beberapa anggota yaitu DPR LIVE, DPR IAN atau Christian Yu, DPR CREAM, dan DPR REM.


Dalam wawancara Billboard pada Maret 2018, DPR Live menjelaskan bahwa tim dari DPR memiliki tujuan untuk mencapai mimpi mereka untuk merevolusi dunia musik.

Dengan status independen ini, anggota DPR menulis, memproduksi, mengedit, dan mengarahkan semua musik dan konten visual mereka sendiri.

Mulai September 2022 ini, DPR akan memulai turnya untuk mendominasi panggung global dengan konser bertajuk THE REGIME WORLD TOUR 2022 Live in Jakarta.

Anggota yang akan hadir dalam rangkaian The Regime World Tour adalah DPR LIVE, DPR IAN, dan DPR CREAM.

Dream Perfect Regime, DPRDream Perfect Regime, DPR/ Foto: 20dETIK

Awalnya, DPR akan memulai tur Amerika mereka dari Austin, Texas Amerika Serikat pada 15 September 2022, dan berakhir pada 18 Oktober 2022 di Santiago, Chili.

Dilanjutkan kemudian tur Eropa yang dimulai 4 November 2022 di Paris, Prancis, dan berakhir 14 November 2022 di Manchester, Inggris.

Acara ini dijadwalkan untuk mencapai 19 negara bagian yang berbeda di Amerika, 8 wilayah di Inggris dan Eropa, serta kota-kota di kawasan Asia-Pasifik.

DPR The Regime World Tour 2022 Live in Jakarta akan diselenggarakan pada 6 Desember 2022 di Tennis Indoor Senayan, Kompleks Gelora Bung Karno Jakarta.

Harga tiket mulai dari Rp750.000,- hingga Rp2.500.000,- yang akan tersedia di regimetour.com mulai 12 Agustus 2022 pukul 11.00 WIB.

(nap/nap)
Tonton juga video berikut:
KOMENTAR
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER