Home Korea Berita Drama Korea

Komedian Jang Dong Min dan Istri Dikaruniai Bayi Perempuan

ARM | Insertlive
Jumat, 17 Jun 2022 22:30 WIB
Komedian Jang Dong Min dan Istri Dikaruniai Bayi Perempuan (Foto: dok. Instagram)
Jakarta, Insertlive -

Rasa bahagia tengah meliputi komedian Jang Dong Min dan istrinya karena kehadiran seorang bayi perempuan.

Kabar ini diungkapkan langsung oleh Jang Dong Min lewat sebuah unggahan di Instagram.

Dalam unggahan itu, Jang Dong Min membagikan foto dirinya dan sang bayi yang baru lahir.


Jang Dong Min pun mengungkapkan perasaannya setelah resmi menjadi seorang ayah.

"Saya sedang menunggu di ruang tunggu rumah sakit ketika saya mendengar tangisan keras, dan saya tahu itu adalah putri saya," tulisnya pada Jumat (17/6).

"Saya akan membesarkannya dengan baik dan sehat. Saya akhirnya menjadi seorang ayah! Sayang! Hal berharga! Aku mencintaimu! Keduanya bayi dan ibu sehat. Terima kasih," sambungnya.

Unggahan Jang Dong Min/ Foto: dok. Instagram

Unggahan itu pun dibanjiri ucapan selamat dari rekan-rekan artis hingga penggemarnya.

Pertama, komedian Moon Se Yoon yang mengucapkan selamat dan diikuti oleh HaHa.

"Selamat, hyungnim. Saya harap dia tumbuh sehat dan baik-baik saja," ungkap Moon Se Yoon.

"Selamat," tulis HaHa singkat.

Jang Dong Min dan sang istri yang bukan dari kalangan selebriti menikah pada bulan Desember tahun lalu.

(arm/arm)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK