Ini 4 Fakta Menarik Drama 'My Liberation Notes' yang Dibintangi Kim Ji Won

Insertlive | Insertlive
Senin, 11 Apr 2022 15:07 WIB
My Liberation Notes Drama Terbaru Kim Ji Won, Ini 4 Fakta Menarik Drama 'My Liberation Notes' (Foto: instagram.com/jtbcdrama)

Cerita yang Relatable

3. Memiliki Cerita yang Relatable

Lee El menjamin kepada para penonton bahwa cerita dalam drama ini dekat dengan kehidupan nyata.

"Aku berani mengatakan bahwa drama kami 200 persen dapat diterima. Ketika kamu menonton, kamu akan berpikir 'Bukankah ini kisahku?'. Alurnya, kerja tim para aktor, dan gambarnya akan mendekati kamu dengan hangat," ujar Lee El.

ADVERTISEMENT

Kim Ji Won juga menjelaskan bahwa My Liberation Notes menyuguhkan interaksi antara saudara kandung yang realistis.

"Di rumah kami dalam drama, kami melihat satu sama lain dalam pakaian sehari-hari. Jadi aku pikir 'Jika kami benar-benar saudara kandung, inilah yang terjadi. Itu akan menjadi seperti ini," jelas Kim Ji Won.

4. Hubungan yang Dekat di antara Pemain, Penulis, dan Sutradara

Bukan hanya para pemain yang memiliki chemistry yang hebat.

Drama ini mampu menampilkan kedekatan yang nyata lantaran hubungan antara pemain, penulis, dan sutradara di belakang layar juga dibangun dengan baik.


Lee Min Ki mengatakan bahwa poin penting lainnya adalah kerjasama antara Kim Seok Yoon selaku sutradara, penulis Park Hae Young, dan para pemain.

Dia menjelaskan bahwa mereka merasa bahagia bisa berkomunikasi dengan baik dan saling percaya selama melakukan proses syuting.

3 / 3
Loading
Loading
ARTIKEL TERKAIT
detikNetwork
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
BACA JUGA
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER