Comeback, Big Bang Ingatkan Publik Mereka adalah Legenda Sejati K-Pop

SYAFRINA SYAAF | Insertlive
Selasa, 05 Apr 2022 10:52 WIB
BIG BANG Foto: BIG BANG (dok. ist)
Jakarta, Insertlive -

Lebih kurang empat tahun sejak kali terakhir comeback, Big Bang kini resmi kembali dengan merilis lagu terbaru bertajuk Still Life pada Senin (4/4) tengah malam waktu Korea Selatan. 

Video musik atau MV Still Life juga sudah rilis menampilkan seluruh anggota dengan latar belakang empat musim yang berbeda. 

Lagu Still Life adalah persembahan terbaru Big Bang yang mengangkat alunan musik rock yang lembut dengan lirik dan komposisi menarik kontribusi G-Dragon dan T.O.P. yang merayakan datangnya musim semi. 

ADVERTISEMENT

Big Bang mengenang masa muda dan kejayaan mereka lewat Still Life, lirik "Selamat tinggal sekarang untuk masa mudaku yang tercinta" menyiratkan mereka sudah siap untuk menjemput fase baru dengan segala ceritanya. 

Pada video musik terlihat para anggota tampil di atas kapal yang sudah tak layak berlayar, tetapi ditumbuhi bunga kuning nan indah. Lanskap yang lembut dan artistik tampaknya sangat cocok dengan reuni emosional band serta penggemar mereka (VIP). 

Lagu Still Life juga menceritakan mengenai waktu yang terus berjalan seperti empat musim yang datang bergantian pertanda hidup harus terus berjalan, meski tantangan dan ujian tak pernah bergulir mudah.

Namun, hidup tak melulu soal hujan dan badai panjang, pelangi akan datang memberikan harapan serta masa-masa yang indah untuk Big Bang dan VIP. 

Video musik ini seolah sebagai pengingat publik bahwa Big Bang merupakan legenda sejati K-Pop yang tak lekang waktu. Merilis lagu perdana dengan genre soft rock merupakan langkah penuh nyali, mengingat kebanyakan boy group K-Pop melempar musik upbeat sebagai lagu comeback. 


Well, Big Bang sudah memiliki posisi istimewa tersendiri sehingga tak perlu mengkhawatirkan aturan baku demi meraup sukses. Sebab, mereka adalah definisi sukses  musisi K-Pop. 

(syf/syf)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER