Lee Se Hee Dilirik Jadi Pasangan D.O EXO di Drama 'True Swordsmanship'

Aktris Lee Se Hee tampaknya akan beradu akting dengan D.O EXO di drama terbaru KBS, True Swordsmanship (judul sementara).
Pada Senin (14/2) sejumlah media Korea mengabarkan bahwa Lee Se Hee tengah meninjau tawaran untuk membintangi drama tersebut. Family Entertainment selaku agensi sang aktris juga telah membenarkan hal itu.
True Swordsmanship bercerita tentang seorang jaksa yang 'dipersenjatai' dengan perilaku buruk dan kenakalan untuk memberikan keadilan yang tidak semestinya kepada korban dan kaum lemah. Kemudian ia berupaya menghancurkan semua tindak korupsi di organisasi penuntutan dan Republik Korea dengan cara yang baru.
Sebelumnya, aktor sekaligus penyanyi, D.O EXO telah mendapat tawaran sebagai pemeran utama pria bernama Jin Jung yang merupakan seorang jaksa nakal.
Syuting True Swordsmanship dijadwalkan mulai pada awal pertengahan tahun 2022.
Sementara itu, Lee Se Hee merupakan aktris Korea yang memulai debut aktingnya pada tahun 2017 lewat sebuah film bertajuk Midnight Runners. Lalu, namanya semakin terkenal setelah membintangi drama Young Lady and Gentleman sebagai pemeran utama wanita.
(and)
D.O EXO Perdana Jadi Penjahat di Drama 'Sculpture City'
Senin, 13 Nov 2023 16:30 WIB
Bintangi 'Bad Prosecutor', D.O. EXO Hadir di Proses Pembacaan Naskah
Senin, 05 Sep 2022 22:30 WIB
Susul D.O. EXO, Lee Se Hee Siap Bintangi Drama 'Prosecutor Jin's Victory'
Rabu, 13 Apr 2022 14:20 WIB
Benih Cinta Ji Hyun Woo dan Lee Se Hee di 'Young Lady And Gentleman'
Senin, 01 Nov 2021 19:00 WIB
Yuna ITZY Debut Akting lewat 'Miss Undercover Boss', Adu Peran dengan Park Shin Hye
Selasa, 01 Jul 2025 17:45 WIB
10 Tahun Pacaran, Kim Ga Eun dan Yoon Sun Woo Akan Menikah
Selasa, 01 Jul 2025 16:45 WIB
Tamat, Drama Korea 'Our Unwritten Seoul' Cetak Rating Tertinggi Selama Tayang
Selasa, 01 Jul 2025 10:00 WIBTERKAIT