Kim Tae Ri Diincar Bintangi Drama Baru Karya Penulis 'Kingdom'

Kim Tae Ri dikabarkan tengah dalam pembicaraan untuk membintangi drama Korea baru berjudul Evil (judul sementara).
Drama tersebut merupakan garapan penulis naskah Kim Eun Hee yang selama ini dikenal dengan drama hitnya seperti Signal dan Kingdom.
Sebelumnya dalam sebuah kesempatan Kim Eun Hee telah mengungkap bahwa dirinya siap menggarap drama baru dengan stasiun TV SBS pada 2022.
Drama Korea Evil pun digadang-gadang menjadi salah satu proyeknya di SBS yang cukup dinanti oleh penggemar drama Korea.
Sementara itu, Kim Tae Ri kini tengah bersiap untuk drama terbarunya berjudul Twenty-Five, Twenty-One (judul literal) yang bakal tayang pada Februari 2022.
Dalam drama itu, ia akan beradu akting dengan Nam Joo Hyuk, Bona, Choi Hyun Wook, dan Lee Joo Myoung.
(dia)
Pengakuan Kru Alami Kejadian Horor saat Syuting Drakor Terbaru Kim Tae Ri
Sabtu, 24 Jun 2023 13:40 WIB
Susul Kim Tae Ri, Shin Ye Eun Dilirik Bintangi Drama 'Jung Nyeon'
Rabu, 22 Feb 2023 18:20 WIB
Pernah Miskin, Kim Tae Ri Akui Tak Punya Uang untuk Potong Rambut
Kamis, 21 Jul 2022 21:35 WIB
Drama Nam Joo Hyuk dan Kim Tae Ri Bakal Tayang Februari 2022
Minggu, 26 Dec 2021 11:00 WIBTERKAIT