Doyoung NCT Ditawari Peran Utama di Web Drama 'Love Note'

Dini Astari | Insertlive
Jumat, 17 Dec 2021 17:24 WIB
doyoung nct Doyoung NCT Ditawari Peran Utama di Web Drama 'Love Note' (Foto: Instagram @do0_nct)
Jakarta, Insertlive -

Doyoung NCT bersiap kembali berakting dengan membintangi web drama baru.

Menurut sebuah laporan media Korea, pada Jumat (17/12) Doyoung sedang dalam pembicaraan untuk membintangi web drama seri Love Note sebagai pemeran utama pria.

Drama itu berkisah tentang buku catatan misterius, di mana siapa pun yang menulis nama mereka di buku itu cinta mereka terpenuhi.

ADVERTISEMENT

drama ini akan diproduseri oleh Park Sang Hyuk PD dari TVING yang menggarap serial Transfer Dating dan PD Go Jae Hong dari It's Okay To Be Sensitive 2.

IKUTI QUIZ

Doyoung NCT sebelumnya telah menunjukkan kemampuan aktingnya dalam beberapa web drama.

Ia pertama kali melakukan debut akting pada drama Cafe Midnight 3 dan memulai debut sebagai aktor musikal dalam produksi Marie Antoinette awal tahun ini.


(dia)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER